JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Kesehatan

Rasanya Enak dan Menyegarkan, Ini 5 Buah yang Mengandung Banyak Air

Ilustrasi buah semangka. Pixabay
   

JOGLOSEMARNEWS.COM — Berbuka puasa dengan buah-buahan yang mengandung banyak air, sangat baik untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang setelah seharian berpuasa.

Selain rasanya enak, aneka buah yang dikonsumsi saat berbuka puasa juga membuat tubuh menjadi segar. Selain itu buah-buahan juga baik untuk tubuh karena mengandung berbagai nutrisi dan vitamin yang diperlukan oleh tubuh.

Mengutip WebMD, cairan dalam tubuh manusia keluar melalui keringat, urine, dan buang air besar, oleh karena itu tubuh akan kekurangan cairan. Untuk mengatasi hal itu perlu mengisi ulang cairan tubuh secara teratur.

Selain air minum, berbagai buah juga dapat menggantikan cairan dalam tubuh yang hilang.

Baca Juga :  Meski Bermanfaat untuk Tubuh Tapi Konsumsi Garam Ada Batasannya

Mengutip Healthline, berikut buah-buahan yang mengandung banyak air:

1. Semangka

Mengutip Healthline, 154 gram semangka mengandung lebih dari 118 mililiter air. Semangka juga mengandung beberapa serat dan nutrisi penting, termasuk vitamin C, vitamin A dan magnesium.

2. Stroberi

Stroberi mengandung air, hampir 91 persen. Stroberi juga menyediakan banyak serat, antioksidan, vitamin, mineral, vitamin C, folat dan mangan. Makan stroberi bermanfaat mengurangi risiko peradangan.

3. Blewah

Bobot 177 gram blewah mengandung 90 persen air. Mengonsumsi blewah akan meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi nafsu makan berlebihan. Blewah mengandung vitamin A untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

4. Persik

Baca Juga :  Biki Lezat dan Gurih, Ini Resiko Konsumsi Santan secara Berlebihan

Kandungan air persik hampir 90 persen dari berat buahnya. Persik juga menyediakan beberapa vitamin dan mineral penting, seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B dan kalium.

Buah persik mengandung antioksidan. Air dan serat buah persik menjaga rasa kenyang lebih lama. Persik mengandung sekitar 60 kalori dalam buah berukuran sedang.

5. Jeruk

Jeruk mengandung 118 mililiter air dalam satu buah. Jeruk mengandung vitamin C dan kalium yang meningkatkan fungsi kekebalan tubuh dan kesehatan jantung.

Sari dan serat dalam jeruk meningkatkan rasa kenyang untuk menjaga nafsu makan tetap terkendali. Jeruk banyak mengandung antioksidan, termasuk flavonoid yang mencegah kerusakan sel dengan mengurangi peradangan.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com