JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Targetkan Menang 105%, PDIP Karanganyar Wajibkan Gotong Royong  Antar Bacaleg, Bukannya Berkompetisi

Ketua DPC PDIP Karanganyar, Bagus Selo / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -DPC PDIP Karanganyar  menginstruksikan para Bakal Calon Legislatif (Bacaleg)  wajib untuk saling gotong-royong antar Bacalwg dan bukannya saling berkompetisi.

Penegasan itu disampaikan oleh Ketua DPC PDIP Karanganyar, Bagus Selo kepada peserta rapat kordinasi DPC PDIP di kantor DPC PDIP, Jumat (19/5/2023).

Hal itu ditekankan, menurut Bagus Selo, mengingat target kemenangan spektakuler PDIP Karanganyar adalah mengejar perolehan 27 kursi DPRD dari posisi sekarang 13 kursi.

Baca Juga :  Jelang Tahun Politik, Muncul Seruan Bernada Makar Tolak Pemilu 2024 Melalui Gerakan People Power di Colomadu, Karanganyar 

“Kami memiliki sistem internal yang luar biasa yakni kerja gotong-royong antar Bacaleg sehingga target yang dikejar adalah penambahan kursi per Daerah Pemilihan (Dapil) bukan mengejar nama Bacaleg siapa yang harus jadi,” ungkap Bagus Selo kepada JOGLOSEMARNEWS.COM .

Baca Juga :  Mutasi Wakapolres dan Tiga Perwira, Kapolres Karanganyar Minta Pejabat Baru Segera Adaptasi Kerja Jelang Tahun Politik

Menurut Bagus Selo, dengan sistem kerja gotong-royong yang diwajibkan mutlak tersebut,  mau tidak mau antar Bacaleg sudah mengatur strategi bersama bukan strategi individu.

Secara teknis sudah diatur dan dibagi matang desa mana yang digarap masing-masing Bacaleg sehingga tidak mungkin terjadi bentrok perebutan wilayah massa.

Halaman selanjutnya »

Halaman :  1 2 Tampilkan semua
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com