WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Berikut ini ada daftar kasus pidana yang terjadi di Wonogiri selama Mei 2023.
Dalam daftar kasus pidana yang terjadi di Wonogiri selama Mei 2023 ada sejumlah perkara berhasil ditangani Polres Wonogiri.
Masuk dalam daftar kasus pidana yang terjadi di Wonogiri di antaranya tabrak lari di Krapyak Nguntoronadi Wonogiri, tiga kasus narkoba, hingga penganiayaan di Sidoharjo Wonogiri.
Ikut masuk pula dalam daftar kasus pidana yang terjadi di Wonogiri berupa kepsek dan guru agama Baturetno Wonogiri diduga cabuli muridnya.
Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah mengatakan, dalam satu bulan belakangan atau selama Mei 2023, Polres Wonogiri mengungkap 6 kasus pidana yang terjadi di Wonogiri.
“Atas dukungan masyarakat, kita ungkap kasus-kasus ini. Ini adalah salah satu upaya Polres Wonogiri dalam menekan kasus kriminalitas di Wonogiri,” beber Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, baru baru ini.
Yang pertama, adalah ungkap kasus tabrak lari di Krapyak Nguntoronadi Wonogiri.
Kasus tabrak lari di Krapyak Nguntoronadi Wonogiri itu terjadi di Jalan Raya Nguntoronadi-Baturetno, tepatnya di Krapyak Desa Bulurejo Kecamatan Nguntoronadi pada 25 Mei lalu.
Akibat kasus tabrak lari di Krapyak Nguntoronadi Wonogiri Nugroho (39), warga Desa Bulurejo meninggal dunia.
Polisi kemudian melakukan penyelidikan hingga diketahui pelaku tabrak lari itu adalah Riky Faizal (24), warga Desa Pokoh Kidul Kecamatan Wonogiri.
“Alhamdulillah gerak cepat dari Satlantas bisa langsung menangkap tersangka pada 27 Mei lalu,” kata Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah.
Sementara itu, kasus menonjol yang saat ini juga tengah ditangani oleh Satreskrim adalah kasus kepsek dan guru agama Baturetno Wonogiri diduga cabuli muridnya.
Kemudian, Satresnarkoba Polres Wonogiri juga mengungkap tiga kasus. Tiga kasus narkoba terjadi di Kecamatan Selogiri, dan Ngadirojo.
Sementara jajaran Satreskrim Polres Wonogiri mengungkap kasus penganiayaan di Sidoharjo Wonogiri. Aris Arianto