Beranda Daerah Wonogiri Horeg! Gempa Malang Selasa 21 Mei 2024 Terasa Hingga Wonogiri dan Pacitan

Horeg! Gempa Malang Selasa 21 Mei 2024 Terasa Hingga Wonogiri dan Pacitan

Gempa bumi
Simulasi gempa bumi skala besar di SMPN 2 Girimarto Wonogiri. Istimewa

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 5,3 mengguncang wilayah Malang, Jawa Timur pada hari Selasa 21 Mei 2024, pukul 02.42.13 WIB. Gempa ini terasa hingga ke beberapa wilayah di sekitarnya, termasuk Wonogiri Jawa Tengah maupun Pacitan Jatim.

Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa bumi berada di Lok:9.28 LS,112.61 BT (127 kilometer tenggara Malang Jatim.

Gempa Jatim dengan kedalaman 10 kilometer. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.

Selanjutnya terjadi lagi gempa Malang magnitudo 5.1, pada Selasa 21 Mei 2024, pukul 02:42:15 WIB.

Lokasi gempa pada 9.31LS, 112.57BT. Yakni 130 kilometer barat daya Malang Jatim dengan kedalaman 76 kilometer.

Guncangan gempa bumi dirasakan di beberapa wilayah di Wonogiri. Gempa bumi ini dirasakan dengan intensitas II MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang bergantung bergoyang).

Baca Juga :  1.295 Pelanggar Tercatat Selama Operasi Zebra Candi 2024 di Wonogiri

Hingga saat ini, belum ada laporan kerusakan akibat gempa bumi ini.

Meskipun tidak menimbulkan kerusakan yang signifikan, gempa bumi ini sempat menimbulkan kepanikan di masyarakat Wonogiri. Banyak warga yang keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

“Saya sedang tidur ketika tiba-tiba merasakan goyangan,” kata seorang warga Wonogiri, Sinta.

“Awalnya saya kira pusing, tapi lama-lama goyang lantainya. Saya langsung keluar rumah bersama keluarga,” sebut warga Pacitan, Nindya.

BMKG mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan waspada. Jika
Informasi lebih lanjut mengenai gempa bumi ini dapat diperoleh dari:

Baca Juga :  Seragam Sekolah Gratis Wonogiri, Bantu Kurangi Beban Orang Tua

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG): https://www.bmkg.go.id/. Aris Arianto