Beranda Daerah Sukoharjo Jalan Rusak Parah, Warga Sukoharjo “Buka” Wisata Jeglongan Sewu, Ini Lokasinya

Jalan Rusak Parah, Warga Sukoharjo “Buka” Wisata Jeglongan Sewu, Ini Lokasinya

Sebuah banner bertuliskan "Selamat Datang di Wisata Jeglongan Sewu" tiba-tiba muncul di pinggir jalan Baki-Tanjung Anom, Sukoharjo. Ando

SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Sebuah banner bertuliskan “Selamat Datang di Wisata Jeglongan Sewu” tiba-tiba muncul di pinggir jalan Baki-Tanjung Anom, Sukoharjo.

Salah satu warga Baki, Sukoharjo, Aryo Seno Aji (44) mengaku baru pagi hari ini melihat banner tersebut.

“Saya melihat banner itu tadi pagi sekitar jam 6 pas nganter ibu ke pasar. Waktu pulang saya foto. Padahal kemarin sore itu belum ada, mungkin masangnya malam ya,” terang Aryo, Jumat, (14/03).

Aryo menilai adanya banner kritikan tersebut sebagai bentuk keputusasaan warga terutama yang sering melewati Jalan Baki – Tanjunganom, Sukoharjo.

“Itu warga putus asa karena sudah berupaya protes ke pemerintah kabupaten. Melalui medsos dll tidak digubris. Cobalah pejabat Sukoharjo lewat sini biar ikut merasakan bagaimana indahnya wisata baru jeglongan sewu,” ungkapnya.

Baca Juga :  Tinjau PT Sritex, Menaker Sebut Eks Pekerja Sritex Tanda Tangan Kontrak Kerja

Menurut Aryo jalan di sepanjang Tanjung Anom-Baki tersebut sudah sekitar 2 tahun lebih tidak ditambal.

“Tahun kemarin saja waktu arus mudik cuma ditambal asal-asalan, sehingga terlindas kendaraan sudah rusak. Saya sangat menyayangkan jalan vital, jalan alternatif Solo-Jogja ini juga sudah makan korban,” katanya.

Aryo berharap jalan tersebut minimal dapat ditambal. Sambil menunggu perbaikan total yang katanya sudah proses lelang. Sehingga tidak mencelakakan warga. Ando