Beranda Daerah Karanganyar Pilkades Serentak Karanganyar, Sejumlah Desa Masih Sepi Pengembalian Berkas, Ngringo Kebanjiran Pendaftar 

Pilkades Serentak Karanganyar, Sejumlah Desa Masih Sepi Pengembalian Berkas, Ngringo Kebanjiran Pendaftar 

Pengembalian berkas Pilkades Kamis (27/12/2018). Foto/Wardoyo
Pengembalian berkas Pilkades Kamis (27/12/2018). Foto/Wardoyo

KARANGANYAR- Proses awal pelaksanaan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Februari 2019 mendatang, mulai memasuki pendaftaran. Menjelang penutupan pendafataran tanggal 3 Januari 2019 mendatang, sejumlah Desa yang akan melaksanakan pilkades, mulai kebanjiran para pendaftar. Namun disisi lain, desa yang akan melaksanakan pilkades, para pendaftar masih minim.

Seperti di Desa Dagen, Kecamatan Jaten, baru ada dua pendaftar untuk bakal calon kepala desa (kades) yang mengembalikan formulir pendaftaran, masing-masing Kades petahana dan warga setempat.

“ Untuk sementara baru ada dua yang mengembalikan berkas mas. Petahana dan salah satu warga,” ujar Yayan, salah satu panitia pilkades Desa Dagen, Kamis (27/12/2018).

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Kondisi berbeda terjadi di Desa Ngringo. Sejauh ini pengambil berkas pendaftaran disebut lebih dari delapan orang. Namun baru ada 3 bakal calon kades yang telah mengembalikan berkas pendaftaran. Salah satu panitia pilkades Desa Ngringo, Bambang, mengatakan, ketiga bakal calon kades yang telah mengembalikan berkas tersebut, setelah sebelumnya, seluruh berkas dinyatakan lengkap.

“Untuk sementara baru ada tiga yang mengembalikan berkas. Sedangkan yang mengambil berkas, lebih dari delapan orang. Kami tetap menunggu hingga pendaftaran ditutup tanggal 3 Januari 2019 mendatang,”  jelas Bambang. Wardoyo

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama