Beranda Edukasi Akademia Rektor Unisri: Qurban Tingkatkan Iman dan Taqwa

Rektor Unisri: Qurban Tingkatkan Iman dan Taqwa

Dok Humas UNS
Dok Humas UNS

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Universitas Slamet Riyadi (Unisri), Selasa (13/8/2019) menyelenggarakan penyembelihan hewan qurban, di halaman parkir kampus setempat.

Ketua Panitia, Suharno, SE, melaporkan ada tiga ekor sapi dan dua ekor kambing untuk qurban tahun ini.

“Sapi qurban berasal dari Rektorat, Yayasan dan kolektif individu dosen dan karyawan. Sedangkan dua ekor kambing berasal dari infaq warga Unisri, ” ungkapnya.

Lebih lanjut, Suharno yang juga Kepala UPT Perpustakaan Unisri, menjelaskan daging qurban akan dibagikan kepada 455 masyarakat disekitar kampus.

Rektor Unisri, Prof. Dr. Ir. Sutardi, M.App.Sc dalam sambutannya berharap agar civitas akademika Unisri bisa meneladani Nabi Ibrahim a.s dalam ketaatan menjalankan perintah Allah SWT.

Baca Juga :  Kemenkomdigi Kerjasama dengan Indosat Ooredoo Hytchison Perkuat Ekosistem Digital

“Dengan berqurban yang tulus ikhlas akan mampu meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT. Imbasnya kinerja dan produktivitas kita juga meningkat, ” ujarnya sebagaimana dikutip dalam rilis ke Joglosemarnews.

Sementara itu Sekretaris Yayasan Perguruan Slamet Riyadi Surakarta, Drs. Edi Sasangko, MM, berharap pada tahun depan jumlah hewan qurban bisa meningkat, agar bisa berbagi lebih banyak kepada masyarakat.

Di samping penyembelihan hewan qurban di masjid Ar Rahmaan Unisri juga diselenggarakan pengajian ibu-ibu untuk masyarakat sekitar kampus Unisri, menampilkan pembicara Kepala UPT Bimbingan Konseling, Dr. Hera Heru Sri Suyanti, MPd. suhamdani