Beranda Daerah Boyolali Cling, Minyakita Menghilang di Pasaran Boyolali

Cling, Minyakita Menghilang di Pasaran Boyolali

Pedagang di pasar Boyolali Kota tak memiliki dagangan Minyakita. Waskita

BOYOLALI, JOGLOSEMARNEWS.COM Minyakita, minyak goreng murah kini sudah hilang dari pasaran Boyolali. Beberapa pedagang di pasar Boyolali Kota tak ada yang memiliki dagangan itu.

Bahkan, pedagang mengaku sudah tak mendapatkan minyakita dari distributor ataupun dari para pedagang besar.
Heri Widianto salah satu pedagang mengaku sudah tak menjual Minyakita.

“Saya kulakan juga sudah tidak dapat. Dapatnya Minyak Hemart,” ujarnya, Senin (6/2/2023).

Menurutnya, sudah beberapa pekan terakhir ini sudah tak mendapatkan minyakita. Padahal, banyak orang yang sebenarnya ingin membeli.

“Banyak pembeli yang tanya minyakita. Tapi barangnya memang tidak ada.”

Baca Juga :  Ketua Partai Gerindra Jateng Sudaryono Genjot Semangat Agus Irawan - Dwi Fajar dan Seluruh Kader Jelang Pencoblosan Pilkada 2024

Hal senada dipaparkan Nur Hayati pedagang lainnya.

Dia menyebut sudah sejak pertengahan bulan Januari lalu, tak ada lagi pasokan minyakita.
Widyawati salah satu warga cukup kesulitan untuk mendapatkan minyakita.

Dia sudah mendatangi sejumlah warung kelontong maupun pasar, namun tak ada yang menjualnya.
Dia pun terpaksa merogoh kocek lebih dalam untuk bisa memasak dengan membeli minyak merk lain.

“Jadi terpaksa beli merk lain. Tapi harganya lebih mahal. Ya, gimana lagi.” Waskita