SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Calon Gubernur Jawa Tengah dari PDIP Andika Perkasa menyerahkan pilihan pada masyarakat Jawa Tengab pada Pilkada Jateng 2024. Dalam hal ini, ia mengaku siap dipilih ataupun tidak dipilih dalam kontestasi lima tahunan tersebut.
Hal itu dilontarkan Andika saat roadshow Andika-Hendi di Solo, Kamis (21/11/2024). Diketahui, Andika menghadiri roadshow tersebut bersama Hendrar Prihadi
“Menurut saya biarlah masyarakat Jawa Tengah yang milih. Dan apapun keputusan mereka, saya sangat menghormati. Apapun itu dan saya siap misalnya dipilih, saya juga siap untuk tidak dipilih selama mereka semua itu memilih tanpa tekanan dengan hati nurani,” ujar Andika.
Ditanya terkait masih banyaknya masyarakat Jawa Tengah yang belum menentukan pilihannya, Andika menilai hal itu merupakan kesempatan baginya. Menurutnya, mereka punya ketelitian kepada siapa nanti mereka menjatuhkan pilihan.
“Sehingga mereka yang belum memutuskan ini kemudian memutuskan berdasarkan bukan hanya satu atau dua kali tampil atau bicara, tapi utuh. Dan itu menurut saya bagus berarti mereka punya ketelitian. Dan kita harap mereka bisa akhirnya menjatuhkan menentukan pilihan,” imbuhnya.
Di sisi lain, Andika menegaskan bersama Hendi selalu tampil apa adanya. Baik pada saat melakukan kampanye maupun saat debat. Ia berharap masyarakat bisa menjatuhkan pilihannya kepada pasangan calon tanpa ada tekanan dari siapapun pada 27 November 2024.
“Kalau saya merangkul sebetulnya kita tampil apa adanya. Apakah pada saat kampanye, apakah pada saat debat kita apa adanya. Kita tidak bertujuan untuk sengaja membidik mereka yang belum milih. Monggo mereka yang belum punya kesempatan untuk menilai. Yang penting saya berharap mau menjatuhkan pilihannya itu tanpa ada tekanan,” tukasnya.
Sementara itu, roadshow juga dihadiri calon wali kota dan wakil wali kota Solo nomor urut 01 Teguh Prakosa-Bambang “Gage” Nugroho dan Ketua DPC PDI-P Solo, FX Hadi Rudyatmo atau Rudy. Prihatsari