JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Cek Kesehatan Kru Bus Agramas, Diikuti Puluhan Orang, Ternyata Hasilnya Seperti Ini

Pengecekan kesehatan kru bus PO. Agramas, Rabu (14/2/2018).
   
Pengecekan kesehatan kru bus PO. Agramas, Rabu (14/2/2018).

WONOGIRI-Puluhan kru bus PO. Agramas di Wonogiri menjalani pengecekan kesehatan, Rabu (14/2/2018). Hasilnya, semua kru dinyatakan sehat dan dapat mengantarkan penumpang menuju tempat tujuan.

Pengecekan kesehatan diikuti 25 kru bus PO. Agramas. Pengecekan dilaksanakan di Garasi bus PO. Agramas, Lingkungan Klampisan, Kelurahan Kaliancar, Kecamatan Selogiri. Kegiatan tersebut dilakukan oleh Satkantas Polres Wonogiri dan Tim Urkes Wonogiri berserta tenaga medis Puskesmas Wonogiri 2

Baca Juga :  Merakit Petasan Pakai Cobek Seperti Bikin Sambal, Akhirnya Terjadi Ledakan Mercon Bulusari Slogohimo Wonogiri

“Pengecekan bertujuan awak angkutan umum tersebut dalam keadaan sehat, dapat mengantarkan penumpang sampai tujuan dengan selamat serta mengurangi terjadinya kecelakaan lalu lintas pada saat perjalanan,” ungkap Kasatlantas Polres Wonogiri AKP Dani Permana Putra.

Baca Juga :  Mas Jekek Sebut Perolehan Kursi Turun Namun Perolehan Suara Partai Meningkat

Jenis pengecekan, di antaranya pemeriksaan urin, pengukuran tensi, pemeriksaam gula darah, pemeriksaan alkohol, dan konsultasi dokter. Dari 25 kru, semua dinyatakan sehat dan layak untuk mengantarkan penumpang.

“Kami mengimbau semua kru bus untuk selalu menjaga kesehatan. Jangan pernah mengkonsumsi miras maupun obat terlarang. Jika capek, segera beristirahat,” tandas dia. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com