Beranda Umum Nasional Densus Tangkap Penjual Aneka Grosir, Diduga Terlibat Jaringan Teroris

Densus Tangkap Penjual Aneka Grosir, Diduga Terlibat Jaringan Teroris

Seruindonesia.com

TEMANGGUNG  โ€“ Detasemen Khusus 88  (Densus 88) Antiteror menangkap seorang penjual aneka grosir di ruko miliknya di Desa Bengkal, Kranggan, Temanggung, Jawa Tengah. Penangkapan berlangsung pada Kamis (1/2/2018) pagi.

Bukannya tanpa sebab, yang bersangkutan bersama dua rekannya diduga terlibat dalam jaringan teroris.

โ€œTiga terduga teroris di Temanggung,โ€ kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol M Iqbal di Kantornya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (1/2/2018).

Saat ini, ketiga terduga teroris itu sudah dibawa ke kantor polisi untuk diperiksa. Meski demikian, Iqbal menyebutkan dari ketiga orang yang ditangkap, belum tentu semuanya terlibat jaringan teroris.

Baca Juga :  Pernyataan Mentan Dinilai Sewenang-wenang, YLBHI: Berbahaya bagi Demokrasi

โ€œMana yang terlibat dan mana yang tidak terlibat, untuk dikembangkan. saat ini sedang diperiksa,โ€ sebut Iqbal.

Sedangkan Sekretaris Desa Bengkal, Gunadi, menceritakan penangkapan berlangsung pada sekitar 08.30 WIB. Sebelum masuk ke lokasi penangkapan berupa ruko, anggota Densus 88 sempat memberitahunya.

โ€œKata anggota Densus, salah satu orang yang ditangkap itu adalah DPO (buronan),โ€ ujar Gunadi.

Gunadi menyebutkan ruko lokasi penangkapan sehari-hari menjual barang-barang kebutuhan pokok. Terduga teroris yang ditangkap Densus 88 sudah berjualan di sana selama empat bulan. Seruindonesia.com