Beranda Daerah Karanganyar Sempat Digoyang Demo Penolakan Warga, Kadus Ngringo Jaten Hasil Rekrutmen Tetap...

Sempat Digoyang Demo Penolakan Warga, Kadus Ngringo Jaten Hasil Rekrutmen Tetap Dilantik

Pelantikan Kadus Baru di Desa Ngringo, Jaten meski sebelumnya sempat didemo warga. Foto/Wardoyo
Pelantikan Kadus Baru di Desa Ngringo, Jaten meski sebelumnya sempat didemo warga. Foto/Wardoyo

KARANGANYAR– Meski digoyang demo dan penolakan warga, S Wibowo tetap dilantik sebagai Kepala Dusun Karangrejo, Desa Ngringo, Kecamatan Jaten. Pihak Pemdes tetap melantik dan bersikukuh Kadus yang terpilih hasil rekrutmen beberapa waktu lalu itu sudah sah.

Kepala Desa (Kades) Ngringo, Kecamatan Jaten, Sardiman mengatakan proses seleksi Kades Karangrejo diserahkan ke pihak ketiga, dalam hal ini UNSA Surakarta. Menurutnya, proses seleksi mulai dari pembuatan soal dan koreksi diserahkan kepada UNSA dan seluruhnya telah sesuai prosedur.

“Kita serahkan kepada pihak ketuga dalam hal ini UNSA. Dalam proses seleksi ini, telah sesuai mekanisme. Kami berpedoman kepada  Perda No.4 Tahun 2017 tentang Pengisian Perangkat Desa, yang memperbolehkan Warga Negara Indonesia (WNI) manapun boleh mengikuti seleksi,” kata Sardiman,  Sabtu (3/03/2018).

Camat Jaten Aji Pratama Heru K menegaskan,  jika ada warga yang tidak puas dengan hasil seleksi, dapat menempuh jalur hukum. Pasalnya,  pengisian jabatan sudah dilakukan sesuai prosedur.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

“Pengisian perangkat desa sudah sesuai prosedur. Mekanisme sudah terpenuhi. Jika mempersoalkan Kadus terpilih bukan warga Desa Ngringo, itu tidak benar.Karena dalam regulasinya, siapapun WNI yang memenuhi syarat, dapat mengikuti seleksi perdes. Jadi tidak harus warga setempat,” jelasnya.

Terpisah, Kadus Karangrejo terpilih S Wibowo menyatakan siap menjalankan tugasnya. Dia menyatakan, akan segera turun ke  masyarakat untuk memberikan pelayanan sesuai tugas pokok dan fungsi sebagai Kadus.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Puluhan warga Dusun Karangrejo, Desa Ngringo, Kecamatan Jaten, melakukan aksi unjuk rasa di balai  desa setempat, Kamis (01/03/2018).

Mereka menolak  S Widodo yang akan dilantik sebagai Kepala Dusun di Karangrejo. Dengan membawa poster, mereka melakukan orasi di depan balai desa dan mendesak Camat dan Kepala Desa Ngringo tidak melantik S Widodo.

Warga beralasan, S Widodo merupakan warga baru dan tidak pantas menjadi Kepala Dusun.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

” Kami menolak Widodo sebagai kepala dusun baru. Dia warga baru dan belum selayaknya memimpin warga Karangrejo,” ujar Gino Bromo, salah satu warga pengunjuk rasa. Gino juga mempertanyakan panitia seleksi yang meloloskan Widodo sebagai Kepala Dusun dalam seleksi.  Wardoyo