Beranda Daerah Sragen Komunitas N-Max Sragen, Ogah Wer-weran Tapi Kedepankan Misi Sosial Membantu Sesama....

Komunitas N-Max Sragen, Ogah Wer-weran Tapi Kedepankan Misi Sosial Membantu Sesama. Tertarik Bergabung, Ini Caranya..

Komunitas N Max Sragen. Foto/Wardoyo
Komunitas N Max Sragen. Foto/Wardoyo

SRAGEN-  Selama ini,  komunitas pecinta motor acapkali sering diidentikkan dengan kegiatan hura-hura dan balapan. Namun hal itu tak berlaku bagi komunitas pecinta N-Max Sragen yang tergabung dalam Komunitas N-Max Sragen (KNS).

Dirintis 4 Mei 2017 silam,  komunitas yang mewadahi pecinta motor mewah produk pabrikan Yamaha itu, ternyata punya misi lain.

“Kami ingin merubah image bahwa klub atau komunitas motor hanya untuk we-weran saja. Lewat KNS ini,  kami mewadahi pecinta motor N-Max yang ada di Sragen dengan misi sosial,” ujar Ketua KNS,  Sri Wahyudi Dangkel Senin (28/5/2018).

Ia mengatakan sejauh ini,  anggota komunitasnya sudah mencapai 38 orang. Menurutnya syarat utama bisa bergabung adalah harus memiliki jiwa sosial karena kegiatan KNS akan dikedepankan misi sosial membantu sesama.

Baca Juga :  Teror Menjelang Masa Tenang Pilkada Sragen 2024: Muncul Spanduk Provokatif di Gondang, Sidoharjo, dan Sragen Kota
Aksi baksos bagi takjil oleh Komunitas N Max Sragen di Poltas Minggu (27/5/2018). Foto/Wardoyo

Selama setahun berjalan,  ia sudah merintis dengan menggerakkan anggota untuk bakti sosial bagi sembako di warga miskin di Miri,  bagi takjil ramadhan dan aksi sosial lainnya.

“Jadi kami nggak untuk wer-weran atau gagah-gagahan tapi kami ingin misi sosial, ” tukasnya.

Komunitas N-Max Sragen dengan motor mewah beraneka modifikasi saat menggelar aksi sosial bagi takjil, Minggu (27/5/2018). Foto/Wardoyo

Humas KNS,  Nanang menambahkan sekretariat KNS berada di Duyungan,  Sidoharjo dengan bace camp di Sragen Dok. Selain kegiatan sosial,  kegiatan KNS juga ada touring yang diagendakan minimal dua kali dalam setahun.

Pihaknya membuka lebar-lebar pecinta N-Max di Sragen untuk bergabung. Akan tetapi ia mengingatkan bahwa misi terpenting dalam komunitasnya memang misi sosial.

“Untuk kopi darat setiap bulan sekali. Asalkan punya misi sejalan,  kami terbuka dan senang ada yang ingin gabung.  Silakan bisa langsung mendaftar ke humas, ” tuturnya.

Baca Juga :  Selalu Bikin Sial Petani 'Kartu Tani' Resmi Dihapus, Presiden Prabowo Subianto Melalui Wamentan Sudaryono Janjikan Distribusi Lebih Lancar

Untuk pendaftaran bisa ke nomor WA humas di nomor  0856 0098 0780 (Nanang) . Wardoyo