SOLO – Berkaitan dengan bulan auci Ramadhan kemarin, Fave Hotel Solo (Adi Sucipto dan Solo Baru) bersama dengan Archipelago International, perusahaan manajemen perhotelan terkemuka di Indonesia, telah melakukan serangkaian kegiatan CSR, Rabu (13/6/2018).
Nonik Ratna Dewi selaku Public Relation Officer Favehotel Adisucipto & Solo Baru dalam rilisnya ke Joglosemarnews menjelaskan, rangkaian aktivitas tersebut didukung lebih dari 500 orang dari corporate office dan staf hotel dari lebih dari 135 hotel yang berada di bawah naungan Archipelago International.
Mereka mengumpulkan dan mendistribusikan lebih dari 500 meter sajadah ke beberapa daerah di Indonesia, seperti Jawa, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, Papua dan area lainnya.
Selain itu, jelasnya, staf hotel di beberapa kota juga berkumpul bersama dalam aktivitas membersihkan masjid dan area sekitarnya untuk meningkatkan ketenangan dan suasana spiritual selama Ramadan.
“Ramadan adalah waktu untuk berefleksi dan berbagi. Kegiatan CSR kami selalu bertujuan untuk mendorong dan menumbuhkan semangat kemanusiaan dan keikhlasan, serta menunjukkan apresiasi kita kepada lingkungan di sekitar wilayah tempat kita tinggal,” ujarnya.
Dijelaskan, kegiatan besar ini begitu menggembirakan dan melampaui harapan, melihat antusiasme dan kemurahan hati tim Corporate Office dan hotel dalam berpartisipasi dan mempersiapkan pembagian sajadah serta membersihkan masjid.
“Kami berharap kegiatan ini dapat kami laksanakan setiap tahun dan mengembangkannya menjadi lebih banyak program serupa di masa depan,” tambah Lukas Samali, VP of HR of Archipelago International. # Suhamdani