KARANGANYAR- Sekda Kabupaten Karanganyar melepas Jambore Penggalang Daerah SD/MI tahun 2018. Pelepasan Kontingen dari Kabupaten Karanganyar ini berlangsung di Halaman Kantor Bupati Karanganyar, Jumat pagi (29/6/2018).
Peserta akan berangkat ke Purbalingga hari ini dengan didampingi kakak-kakak Pembina dan Orang tua wali. Rencanannya kegiatan akan berlangsung selama 6 hari, dari tanggal 1-6 Juli 2018.
Dalam laporannya Wakil Ketua Kwarcab Karanganyar, Harjono menyampaikan ada 40 peserta yang akan di berangkatkan. Peserta di bagi menjadi 2 yakni 20 anggota penggalang putri dan 20 penggalang putra.
Selama lomba peserta akan didampingi 6 kakak Pembina. Selain itu peserta juga akan di fasilitasi secara penuh oleh Pemkab Karanganyar.
“Para peserta juga mendapat fasilitas Baju Seragam 1 stel, Sepatu, Jaket dan Traning, Kaos, Topi, Has, duke, uang saku,” kata Harjono.
Sementara itu Sekda Karanganyar, Samsi dalam sambutannya menggharapkan para peserta bisa membawa piala kemenangan pulang ke Karanganyar. Samsi juga memotivasi anak-anak agar tetap semangat dan tidak takut.
“Kalian harus jadi juara, membawa pulang gelar juara, saya yakin Karanganyar pasti bisa,” tandasnya. Wardoyo