JOGLOSEMARNEWS.COM Market Lifestyle

Tak Ingin Rugi, Jangan Ikuti 4 Kriteria Orang Ini di Media Sosial

Ilustrasi Facebook. Foto: pexels.com
ย ย ย 
pexels.com

Sekarang, tanpa media sosial (Medsos) rasanya ketinggalan informasi dan zaman. Media sosial juga bisa merekatkan hubungan yang terentang waktu dan jarak. Meski begitu, kita harus pilih-pilih orang yang perlu diikuti atau mengikuti update-nya. Ini dia daftar orang-orang yang perlu kita hindari di media sosial.

 

  1. Mantan

Kalau hubungan kita dengan pacar berakhir baik-baik saja, mungkin wajar untuk tetap mengikuti unggahan media sosialnya. Namun, kalau hal itu malah bikin susah move on, sebaiknya segera unfollow akun media sosial mantan.

  1. Teman masa lalu

Ada alasan kenapa beberapa jalinan persahabatan kita merenggang. Untuk itu, sebaiknya tidak mengikut akun media sosial teman lama, apalagi yang punya sejarah buruk dengan kita. Jangan sampai unggahan atau komentar-komentar dia di media sosial malah bikin sebal.

  1. Sering mengunggah kebencian dan hoax

Isi media sosial itu seharusnya bikin kita nyaman dan senang. Oleh sebab itu, sebaiknya tidak mengikuti akun yang sering mengumbar kebencian dan hoax.

  1. Tukang cari sensasi

Sama alasannya dengan mereka yang sering mengunggah konten-konten hoax atau penuh kebencian, kita juga sebaiknya menghindari akun pengguna media sosial yang sengaja memancing komentar pengikutnya. Apalagi, akun-akun yang sering banget berantem di media sosial.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com