Beranda Daerah Sragen Sragen Disorot Sarang Narkoba, Bupati dan Kalapas Kompak Gelar Aksi Terjun ke...

Sragen Disorot Sarang Narkoba, Bupati dan Kalapas Kompak Gelar Aksi Terjun ke Jalan

Bupati dan Kalapas Sragen saat turun ke jalan kampanye perang narkoba lewat brosur yang dibagikan. Foto/Wardoyo
Bupati dan Kalapas Sragen saat turun ke jalan kampanye perang narkoba lewat brosur yang dibagikan. Foto/Wardoyo

 

SRAGEN- Tingginya angka kasus dan peredaran narkoba di Sragen, terus mengundang keprihatinan dari berbagai pihak. Tak terkecuali di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Sragen yang juga banyak disorot menjadi sarang narkoba.

Jengah dengan predikat itu, berbagai elemen dari LP dan Pemkab Sragen Kamis (27/9/2018) terjun menggelar kegiatan sosialisasi memerangi narkoba.

Didampingi sejumlah pejabat dan napi LP Sragen,  Kalapas Yosef Yembise dan Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati terjun ke jalan menghentikan para pengendara di jalan Raya Sukowati depan Kantor LP. Mereka memberikan selembar pamflet sembari menyelipkan pesan untuk menghindari narkoba.

Kampanye ini dilakukan karena Lapas ini menjadi sorotan karena dianggap sebagai sarang, peredaran dan penggunaan narkoba dalam Lapas. Oleh karena itu kita inisiasi bersama Pemda, penegak hukum dan masyarakat untuk melaksanakan aksi perang melawan narkoba,” kata Kepala Lapas Kelas IIA Sragen, Yosef Benyamin Yambise, di sela kegiatan.

Baca Juga :  Adu Gagasan Calon Bupati Sragen 2024 Bowo Vs Sigit Dalam Mengatasi Bencana Kekeringan Air Bersih di Utara Bengawan

Sosialisasi melibatkan warga binaan, petugas Lapas, TNI-Polri, Pemkab Sragen, Lazismu dan Geprek Group dengan membagikan stiker Anti Narkoba kepada pengendara yang melintas di depan Lapas, Jalan Raya Sukowati. Bupati hadir didampingi Sekda Tatag Prabawanto dan Kepala Kesbangpol, Heru Martono.

Yosef menyatakan, perang terhadap narkoba sejatinya adalah program dari pemerintah pusat. Pihaknya sangat mendukung kebijakan tersebut. Bersama Pemkab Sragen dan Polres pihaknya berniat membebaskan Bumi Sukowati dari narkoba.

“Ketika Sragen ini bebas narkoba otomatis di Lapas juga bebas narkoba. Kami harapkan masyarakat dan media juga ikut mendukung kami untuk menyosialisasikan perang melawan narkoba,” tandasnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Yuni ikut terjun langsung membagikan stiker bertuliskan “Selamatkan Generasi Muda Kita Dari Narkoba” dan “Ati Ayem Urip Tentrem Tanpa Narkoba” kepada sejumlah pengendara baik motor, mobil pribadi hingga sopir truk yang melintas di depan Lapas Kelas IIA Sragen.

Baca Juga :  Optimalkan Swasembada Pangan, Kapolres Sragen AKBP Petrus Parningotan Silalahi Bersama Bhayangkari Kelola Lahan P2L

“Kami mendukung pemberantasan narkoba karena sudah sangat memperihatinkan,” ujarnya.

Sebelum pembagian stiker, kegiatan diawali dengan apel bersama dan penandatanganan kerjasama Gerakan Perang Narkoba antara pihak Lapas, Pemkab, TNI-Polri dan unsur masyarakat. Wardoyo