SRAGEN- Peresmian Jalan Tol Solo-Ngawi di segmen Sragen-Ngawi yang digelar Rabu (28/11/2018) pagi di Sragen, menyajikan pemandangan menarik. Sebelum peresmian digelar, ada ratusan orang terlihat berdatangan dengan kostum olahraga gowes sejak pukul 07.30 WIB.
Mereka kemudian menuju ke lokasi peresmian yang dipusatkan di rest area Kebonromo, Ngrampal, Sragen. Acara peresmian dijadwalkan pukul 09.00 WIB dengan dihadiri langsung Presiden RI, Joko Widodo.
Kerumunan rombongan yang ternyata karyawan karyawati berbagai BUMN itu kemudian terlihat heboh setelah melihat seorang perempuan berbaju batik turun dari mobil. Perempuan enerjik itu adalah Menteri BUMN, Rini Soemarno.
Pagi itu, ia benar-benar menjadi sorotan di antara ratusan orang dan anak buahnya. Begitu turun, Rini langsung menghampiri jajaran direksi beberapa BUMN dan mendatangi kerumuman karyawannya.
Sembari menunggu kehadiran presiden, Rini sempat mengajak jajaran dan anak buahnya berselfie serta meneriakkan yel-yel bisa berkali-kali.
Tampak kompak dan harmonis, begitulah Menteri Rini dengan jajaran direksi dan karyawan. Bahkan sesekali Rini melayani foto bersama dengan anak buahnya maupun direksinya dengan santai.
Ya begitulah kesibukan Menteri BUMN yang memanfaatkan waktu sembari menunggu kehadiran Presiden. Tepat pukul 09.00 WIB, Presiden tiba dan dilanjutkan dengan melakukan prosesi peresmian jalan tol segmen Sragen-Ngawi.
Ruas Sragen- Ngawi yang diresmikan itu sepanjang 50,9 kilometer. Peresmian dipusatkan di Rest Area atau tempat istirahat KM 538 yang berada di Kebonromo, Ngrampal, Sragen.
Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan dengan diresmikannya Jalan Tol Sragen- Ngawi maka Jakarta Surabaya akan segera tersambung.
“Artinya sebentar lagi Jakarta Surabaya diakhiri tahun ini insyaallah sudah sambung semuanya. Tinggal Pemalang ke Batang, Batang ke Semarang, Salatiga-Solo kemudian wilangan Kertosono,” katanya.
Jokowi optimis akhir 2018 akan tersambung. Pihaknya sudah memastikan kepada Dirjend Bina Marga dan Menteri BUMN. Jalan tol tersebut akan tersambung pertengahan sampai akhir Desember 2018 ini. Wardoyo