Beranda Daerah Karanganyar Warga Curiga Bayi Merah Yang Dibuang di Lalung Karanganyar Diduga Hasil Hubungan...

Warga Curiga Bayi Merah Yang Dibuang di Lalung Karanganyar Diduga Hasil Hubungan Gelap. Begini Analisa Kapolres! 

AKBP Catur Gatot Efendi. Foto/Wardoyo
AKBP Catur Gatot Efendi. Foto/Wardoyo

KARANGANYAR- Pihak kepolisian masih mengintensifkan pengusutan terkait penemuan bayi merah yang diduga baru saja dilahirkan dan dibuang di belakang rumah warga di Lalung, Karanganyar, Jumat (8/2/2019) malam. Meski banyak yang meyakini bayi itu sengaja dibuang dan diduga hasil hubungan gelap, pihak Polres mengaku tak terburu-buru menyimpulkan hal itu.

“Kalau melihat kondisinya baru saja dilahirkan. Kemungkinan memang sengaja dibuang oleh orangtuanya. Biasanya malu atau mungkin itu hasil hubungan gelap yang tidak menghendaki kelahiran bayi,” tutur Andi, salah satu warga setempat Sabtu (9/2/2019).

Bayi merah itu ditemukan di belakang rumah Hartono (43) warga Pomahan RT 3/8, Lalung Jumat (8/2/2019) pukul 22.30 WIB malam.

Orok berjenis kelamin perempuan itu ditemukan masih lengkap dengan tali pusar. Diduga bayi itu dibuang tak lama setelah dilahirkan.

Hal itu ditandai dari kondisinya yang masih disertai cairan ketuban dan tangisan khas bayi baru lahir. Data yang dihimpun di lapangan, penemuan bayi merah itu kali pertama diketahui oleh anak Hartono.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Jenis kelamin bayi mungil perempuan dengan berat badan 2,1 kg dan panjang 45 sentimeter. Setelah dievakuasi dan bayi masih sehat, kemudian oleh warga dan Hartono, dibawa ke bidan setempat Siti Nurlaili (36) di Kampung Tegalan RT 1/6, Lalung.

Setelah dilakukan perawatan, kondisi bayi dipastikan dalam keadaan sehat dan saat ini masih dirawat intensif.

Terpisah, Kapolres Karanganyar, AKBP Catur Gatot Efendi membenarkan adanya penemuan bayi merah itu. Menurutnya saat ini tim masih mengintensifkan penyelidikan untuk menguak kasus bayi yang diduga sengaja dibuang itu.

Ia juga mengaku belum berani menyimpulkan apakah bayi itu sengaja dibuang atau tidak. Pun dengan indikasi bayi itu hasil hubungan gelap dan sengaja dibuang untuk menghilangkan jejak, ia juga belum berani memastikan.

“Kami belum bisa memastikan. Saat ini sedang kita dalami. Yang jelas kondisi bayinya selamat dan sementara dirawat oleh petugas. Beri kami waktu dan percayakan pada tim yang saat ini sedang bekerja melakukan pengusutan,” papar Kapolres Karanganyar, AKBP Catur Gatot Efendi dikonfirmasi Sabtu (9/2/2019). Wardoyo

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama