Beranda Daerah Sukoharjo Begini Cara Mencegah Pelanggaran Anggota Polisi

Begini Cara Mencegah Pelanggaran Anggota Polisi

Gaktiblin yang digelar Polres Sukoharjo. Humas Polres Sukoharjo.
Gaktiblin yang digelar Polres Sukoharjo. Humas Polres Sukoharjo.

SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM –Personel Sie Propam Polres Sukoharjo dipimpin Kasi Propam Iptu Lasimin melaksanakan penegakkan ketertiban dan disiplin (gaktibplin). Kegiatan itu menyasar pada personil Polres Sukoharjo yang melaksanakan pengamanan di kantor KPU Sukoharjo.

Kegiatan diawali dengan apel personil dipimpin Kasi Propam. Disampaikan pula mekanisme pelaksanaan gaktibplin kepada personil.

Usai penyampaian mekanisme dilanjutkan dengan pemeriksaan surat nyata diri dan sikap tampang personil, surat pinjam pakai senjata api, serta senpi.

Baca Juga :  Awal 2026 Langsung Gas! RS PKU Muhammadiyah Sukoharjo Salurkan Bantuan Operasional ke Ponpes Al-Hikmah

“Hal ini sebagai bentuk pengawasan berkesinambungan terhadap personil Polri untuk meminimalisir pelanggaran yang dilakukan oleh personil,” ujar Iptu Lasimin, Rabu (22/5/2019).

Pada pelaksanaan gaktibplin ini, tidak ditemukan personil yang melanggar. Haryanto

Harap bersabar jika Anda menemukan iklan di laman ini. Iklan adalah sumber pendapatan utama kami untuk tetap dapat menyajikan berita berkualitas secara gratis.