Beranda Daerah Semarang PPP Berhasil Rebut 9 Kursi di DPRD Jateng, Ini Daftar Namanya

PPP Berhasil Rebut 9 Kursi di DPRD Jateng, Ini Daftar Namanya

wikipedia
wikipedia

SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) berhasil mengantarkan 9 kadernya duduk di kursi DPRD Jawa Tengah (Jateng) untuk periode 2019-2024.

Hasil capaian tersebut sama dengan 7,5 persen dari total kursi DPRD Jateng sebanyak 120 kursi.

Meski kursi bertambah tapi secara persentase relatif sama dengan periode sebelumnya yang 8 persen.

Pada periode 2014-2019, jumlah kursi yang diperebutkan di DPRD Jateng adalah 100 kursi.

Di periode terdahulu, partai berlambang Kakbah ini meloloskan 8 kader ke legislatif provinsi ini.

Ada 13 dapil (daerah pemilihan) di Jawa Tengah untuk memenuhi kuota DPRD provinsi.

Masing-masing Dapil Jateng 1 (Kota Semarang), Dapil Jateng 2 (Kabupaten Semarang, Kendal, Kota Salatiga), Dapil Jateng 3 (Kabupaten Kudus, Jepara, Demak), Dapil Jateng 4 (Kabupaten Rembang, Pati), dan Dapil Jateng 5 (Kabupaten Grobogan, Blora).

Kemudian Dapil Jateng 6 (Kabupaten Wonogiri, Karanganyar, Sragen), Dapil Jateng 7 (Kabupaten Klaten, Sukoharjo, Kota Surakarta), Dapil Jateng 8 (Kabupaten Magelang, Boyolali, Kota Magelang), dan Dapil Jateng 9 (Kabupaten Purworejo, Wonosobo, Temanggung).

Baca Juga :  Gandeng KPID, Kemenag Jateng Akan Pantau Siaran Keagamaan

Selanjutnya Dapil Jateng10 (Kabupaten Purbalingga, Banjarnegara, Kebumen), Dapil Jateng 11 (Kabupaten Cilacap, Banyumas), Dapil Jateng 12 (Kabupaten Tegal, Brebes, Kota Tegal), dan Dapil Jateng 13 (Kabupaten Pekalongan, Batang, Pemalang, Kota Pekalongan).

Berikut ini nama-nama caleg terpilih PPP di DPRD Jateng:

1. dr Hj Sholeha Kurniawati (Jawa Tengah 2)

2. H Nurul Furqon SE (Jawa Tengah 3)

3. H Abdul Aziz SAg MSi (Jawa Tengah 4)

4. H Abu Nafi (Jawa Tengah 5)

5. Muhammad Ngainirrichadi SH (Jawa Tengah 9)

6. Hj Nurul Hidayah MSi (Jawa Tengah 10)

7. Inna Hadianala SE (Jawa Tengah 11)

8. Muhammad Shidqi (Jawa Tengah 12)

9. Masruhan Samsurie (Jawa Tengah 13)

Terlihat bahwa PPP gagal meloloskan wakil rakyat dari Dapil Jateng 1 yang meliputi Kota Semarang, Dapil Jateng 6 (Wonogiri, Karanganyar, Sragen), Dapil Jateng 7 (Klaten, Sukoharjo, Kota Surakarta), dan Dapil Jateng 8 (Kabupaten Magelang, Boyolali, Kota Magelang).

Baca Juga :  Wakil Ketua DPRD Jateng Sepakat Tak Ada Pembatasan Pasokan Susu dari Peternak ke Industri Pengolahan. Tata Kelola Produksi Juga Diperbaiki

Adapun dari dapil lain masing-masing meloloskan satu wakil.

Di sisi lain, komposisi petahana dan pendatang baru berimbang.

www.tribunnews.com