PATI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kebakaran hebat melanda lahan tebu di tanah milik Rumah Sakit KSH Pati di Jalan Pati-Kudus KM 3, Desa Margorejo, Kecamatan Margorejo, Pati. Akibatnya 2000 M2 lahan tebu siap panen ludes terbakar.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Namun kerugian ditaksir puluhan juta rupiah.
Kapolres Pati AKBP Jon Wesly Arianto melalui Kapolsek Margorejo AKP Purwito mengungkapkan, lahan tebu tersebut luasnya lebih kurang 4000 M2 dan setengahnya telah ditebang. Sehingga tanaman tebu yang terbakar lebih kurang seluas 2000 M2.
Kronologoli kejadian sekira pukul 18.35 WIB, warga melaporkan telah terjadi kebakaran tanaman tebu milik Korban di tanah milik RS KSH Pati.
“Atas laporan tersebut Personil Margorejo mendatangi TKP, setelah 30 menit api dapat dipadamkan dengan bantuan 2 Unit Damkar Kabupaten Pati” ucap Kapolsek dilansir Tribratanews.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Kerugian materiil lahan tanaman tebu sebesar puluhan juta rupiah.
Sumber api diduga akibat dari sisa pembakaran sampah yang berdekatan dangan daun tebu yang selesai ditebang (slamper).
Dalam kesempatan tersebut Kapolsek menghimbau kepada petani tebu saat membakar sampah, slamper atau daun tebu yang sudah kering agar tidak siang hari.
“Kalau bisa di pagi hari yang tidak banyak angin,” tuturnya. JSnews