JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Lagi, Kabar Duka Menyelimuti Polres Sragen. Salah Satu Personel Terbaik Satreskrim Meninggal Mendadak Akibat Serangan Jantung

Almarhum Aiptu Ngadiman. Foto/Istimewa
   
Almarhum Aiptu Ngadiman. Foto/Istimewa

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Kabar duka kembali menyelimuti Polres Sragen. Setelah kepulangan Kapolsek Sidoharjo Iptu Zainal Arifin beberapa hari lalu, hari ini kabar duka mengejutkan kembali datang.

Satu personel terbaik di Polres Sragen kembali berpulang. Aiptu Ngadiman dikabarkan meninggal dunia.

Personel yang bertugas sebagai anggota Unit Identifikasi Reskrim Polres Sragen itu tutup usia pada Sabtu (19/10/2019) petang di RS Jantung Harapan Kita Jakarta.

“Almarhum meninggal pada jam 17.45 WIB bersamaan dengan waktu maghrib di RS Jantung Harapan Kita Jakarta,” papar Kapolres Sragen, AKBP Yimmy Kurniawan melalui Kasubag Humas AKP Agus Jumadi, Minggu (20/10/2019).

Baca Juga :  OPTIMALISASI LORONG SEKOLAH MENJADI LORONG LITERASI

Menurut AKP Agus, almarhum terdiagnosa meninggal akibat serangan jantung mendadak. Jenasah almarhum sudah tiba di rumah duka Dukuh Banjarsari RT 26, Desa Kebonromo, Ngrampal, Sragen sejak tadi malam.

Prosesi pemakaman dilangsungkan pagi ini di tempat pemakaman desa setempat.

“Pemakaman dilakukan secara kedinasan pukul 11.00 WIB berangkat dari rumah duka menuju pemakaman umum di Dukuh Baok RT 25, Desa Kebonromo, Ngrampal, Sragen. Ini kami masih di lokasi,” tutur AKP Agus.

Baca Juga :  Media Sragen Terkini (MST HONGKONG), Grup Pertama yang Terdaftar di Kemenkumham dan Memiliki Anggota Terbanyak di Kota Sragen

Kepergian Aiptu Ngadiman menambah panjang daftar personel Polres Sragen yang tutup usia secara mendadak. Pasalnya tiga hari sebelumnya, Kapolsek Sidoharjo Iptu Zainal juga mendadak meninggal dunia, juga dengan indikasi serangan jantung.

Belum genap sebulan pula, Aiptu Irmawan, yang bertugas di Polsek Tangen juga mendadak meninggal dunia saat gowes bareng dengan Kapolres dan jajaran personel.

Aiptu Iwan juga terdiagnose terkena serangan jantung mendadak. Wardoyo

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com