JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Buntut Satu Warga Gondang Sragen Positif Covid-19, 15 Warga Terpaksa Dirapid Test Karena Sempat Kontak Erat

Ilustrasi Rapid Test. Foto/Tribunnews
ย ย ย 
Ilustrasi Rapid Test. Foto/Tribunnews

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sedikitnya 15 warga di Desa Gondang, Kecamatan Gondang, Sragen dilaporkan harus menjalani rapid test covid-19, Sabtu (9/5/2020).

Mereka terpaksa dirapid test setelah terlacak sempat kontak erat dengan salah satu warga Gondang berinisial SN (50) yang dinyatakan positif terpapar covid-19.

SN yang ternyata menjadi salah satu peserta ijtima ulama Gowa, dinyatakan positif bersama delapan peserta lainnya dari berbagai kecamatan setelah hasil swab keluar Jumat (8/5/2020) kemarin.

Data yang dihimpun JOGLOSEMARNEWS.COM , satu warga Kecamatan Gondang yang positif merujuk pada SN yang berdomisili di Desa Gondang.

Sebagai tindaklanjut, pagi tadi dari DKK dan Puskesmas langsung menggelar tracking riwayat kontak SN. Hasilnya ada sekitar 15 orang yang terdeteksi sempat kontak erat dengan SN sejak pulang dari Ijtima Gowa hingga diketahui positif.

Baca Juga :  Terbaik, Bank Djoko Tingkir Sragen Tetap Konsisten Kembali Meraih Penghargaan TOP BUMD Tahun 2024 Golden Trophy

Kades Gondang, Warsito membenarkan sudah ada tracking dan rapid test pagi tadi. Menurutnya, rapid test digelar di Posko Covid-19 di balai desa.

“Benar ada satu warga kami yang dinyatakan positif. Yang bersangkutan sudah dirawat di Gedung SMS Sragen. Tindaklanjutnya hari ini tadi ada pelacakan dari DKK dan Puskesmas. Hasilnya ada 15 orang yang dirapid test,” paparnya kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Sabtu (9/5/2020).

Belasan warga itu terdiri dari keluarga yang tinggal bersama di rumah, karyawan di toko SN hingga warga yang ikut ronda bersama dengan SN.

“Tadi sebagian yang ikut ronda di kampung bersama dengan yang bersangkutan, secara sukarela langsung ikut rapid test. Hari ini semua tadi sudah dirapid test,” terang Kades.

Baca Juga :  Gara-gara Jualan Obat Mercon Saat Bulan Suci Ramadhan Pemuda di Sragen Ditangkap Polisi Terancam Pidana

Sebelumnya, berdasarkan data yang dirilis resmicorona.sragenkab.go.id, Jumat (8/5/2020) petang, ada 9 warga positif baru yang dinyatakan terpapar covid-19.

Mereka berasal dari Kecamatan Gesi, Gondang, Sambungmacan, Karangmalang, Kedawung dan Ngrampal.

Rinciannya, Kecamatan Ngrampal terbanyak dengan tambahan tiga kasus baru, kemudian disusul Karangmalang dengan dua kasus positif.

Lantas masing-masing satu kasus dari Kecamatan Gesi, Gondang, Kedawung dan Sambungmacan. Sehingga total ada sembilan kasus positif baru hari ini.

“Hari ini hasil tes swab keluar untuk 17 orang dari klaster Gowa. Hasilnya sembilan orang positif, delapan negatif,” papar Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sragen, Tatag Prabawanto, Jumat (8/5/2020). Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com