JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Update Corona Sragen 19 Mei, ODP Tambah 3, PDP Tambah 1, 31 Warga Positif dan 12 Meninggal Dunia. Sebanyak 46 Dirawat dan 35 Pasien Sembuh

Situasi covid-19 Sragen, Selasa (19/5/2020). Foto/Wardoyo
   
Situasi covid-19 Sragen, Selasa (19/5/2020). Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Situasi corona virus atau covid-19 di Kabupaten Sragen Senin (18/5/2020) mencatat jumlah warga positif masih stagnan di angka 31 orang.

Meski demikian, terjadi penambahan di orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP).

Data itu terungkap berdasarkan update dari laman resmi corona.sragenkab.go.id, hingga Selasa (19/5/2020) petang pukul 17.00 WIB. Dari data menunjukkan hingga petang ini, jumlah kasus positif covid-19 pada hari ini mencatat total 31 kasus.

Dari jumlah itu, 6 pasien dinyatakan sembuh, 24 dirawat dan satu meninggal dunia.

Jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) hari ini juga tercatat sebanyak 61 orang bertambah 1 orang. Dengan rincian, 29 sembuh, 9 meninggal, 5 dirujuk dan 18 masih dirawat.

Baca Juga :  Media Sragen Terkini (MST HONGKONG), Grup Pertama yang Terdaftar di Kemenkumham dan Memiliki Anggota Terbanyak di Kota Sragen

Sementara jumlah orang dalam pengawasan (ODP) tercatat mengalami kenaikan 3 orang dari 5 menjadi 8 orang pada hari ini.

Sementara, dari 24 pasien positif yang masih dirawat, menyebar di beberapa lokasi. Mereka dirawat rinciannya yakni 18 orang dari Klaster Gowa menjalani karantina di gedung Sasana Manggala Sukowati, 2 dirawat di RSUD dr Moewardi Solo.

Kemudian 2 dirawat di Rumah Sakit Darurat Technopark, dan 1 dirawat di RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen. Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sragen, Tatag Prabawanto memastikan semua pasien positif itu dalam kondisi baik.

Baca Juga :  Dua Kali Panen Padi Melimpah Dan Harga Jual Tinggi, Pemerintah Desa Bedoro Sragen Akan Menggelar Sholawat Bersama Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf. Bentuk Rasa Syukur Pada Allah

“Seluruhnya dalam kondisi baik. Saat ini masih menjalani perawatan intensif,” urai Tatag.

Sementara secara keseluruhan, data komulatif mencatat jumlah pasien meninggal kini sudah mencapai 12 orang.

Terdiri dari satu pasien positif di Ngarum Ngrampal, dan sembilan PDP. Sembilan PDP itu masing-masing dua dari Sragen Kota, Tenggak Sidoharjo, Celep Kedawung, Gemantar Mondokan, Dawung Sambirejo, Sambungmacan Sambungmacan, dan Hadiluwih Sumberlawang, serta satu PDP Kedawung yang meninggal kemarin.

Lantas ada satu balita PP meninggal dari Desa Kedawung Kecamatan Kedawung dan satu ODP asal Jati Sumberlawang. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com