JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Bibit Akar Wangi Ditanam di Lingkungan Gua Resi Dusun Nglarang Desa Conto Bulukerto Wonogiri Ternyata Dalam Rangka Ini

Penanaman bibit akar wangi di lahan sekitar Gua Resi Conto Bulukerto Wonogiri. Dok. Kodim 0728
   
Penanaman bibit akar wangi di lahan sekitar Gua Resi Conto Bulukerto Wonogiri. Dok. Kodim 0728

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kodim 0728/Wonogiri memandang perlu memberdayakan masyarakat mandiri dan sejahtera, tidak sekadar kebersamaan. Namun lebih kepada ikatan emosional yang kuat antara TNI dan rakyat.

Terkait hal tersebut, Staf Teritorial Kodim 0728/Wonogiri menggelar Bakti Sosial Pemberdayaan Masyarakat TA 2020 untuk masyarakat bersama pemuda Pokdarwis. Kegiatan dilaksanakan dengan menanam akar wangi di lingkungan Gua Resi Dusun Nglarang Desa Conto kecamatan Bulukerto Kabupaten Wonogiri, Kamis (27/8/2020) kemarin.

Baca Juga :  Bencana Tanah Longsor di Sumber Nguneng Puhpelem Wonogiri, Lokasi Terus Dimonitor

Ketua Pokdarwis (kelompok sadar wisata) Asep menyampaikan, tujuan dari penanaman bibit akar wangi guna mencegah terjadinya longsor di musim penghujan. Terlebih lokasi di sekeliling Gua Resi berada di lereng bukit sangat tinggi resiko terjadinya longsor.

Asep pun menambahkan, hasil panen akar wangi dapat dibuat kerajinan tangan yang diolah oleh anggota kelompok sadar wisata Desa Conto. Kerajinan dipasarkan sampai keluar wilayah.

Kasdim 0728/Wonogiri Mayor Inf Nurul Muthahar, mengapresiasi pemuda yang tergabung dalam Podarwis Desa Conto, yang begitu antusias mengikuti kegiatan kali ini.

Baca Juga :  25 Sekcam di Wonogiri Terima Motor Yamaha Aerox 155, Telan Anggaran 695 Juta

“Kegiatan ini bertujuan untuk membuka komunikasi dengan masyarakat serta mewujudkan peran TNI dalam memberdayakan masyarakat yang mandiri dan sejahtera,” ungkapnya.

Kegiatan diawali dengan memberikan sosialisasi kepada pemuda yang tergabung dalam kelompok sadar wisat. Dilanjutkan dengan kegiatan menanam bibit akar wangi dan melihat pembuatan kerajinan tangan hasil panen akar wangi. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com