JOGLOSEMARNEWS.COM Panggung Artis

Resmi Jadi Suami Nella Kharisma, Inilah Fakta-fakta Dory Harsa: Berasal dari Keluarga Seniman, Pernah Bercerai, dan Punya Anak Kembar

Tangkapan layar rekaman video pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa. Foto: YouTube/SHOPEE Indonesia
   

JOGLOSEMARNEWS.COM Pasangan Dory Harsa dan Nella Kharisma telah resmi menikah pada 15 Agustus 2020 lalu di Kediri. Keduanya pun kini menjadi pasangan suami istri.

Berbeda dengan Nella Kharisma yang sudah lama dikenal sebagai penyanyi dangdut, tak banyak yang mengetahui latar belakang Dory Harsa yang selama ini dikenal sebagai penabung kendang dari grup musik yang mengiringi almarhum Didi Kempot.

Berikut ini sejumlah fakta-fakta dari sosok Dory Harsa, yang berhasil menaklukkan hati Nella Kharisma:

1. Nama Lengkap dan Tanggal Lahir

Dory Harsa memiliki nama lengkap Dory Haryanto Eka Saputra. Ia lahir di Solo, pada 27 November 1992. Tahun ini dia baru akan berusia 28 tahun.

2. Bergelar Sarjana Komputer

Dikenal sebagai musisi dan penyanyi, namun semasa kuliah Dory justru mengambil jurusan yang jauh dari bidang profesinya. Dory diketahui menempuh pendidikan di jurusan Ilmu Komputer di Universitas Duta Bangsa.

3. Pernah Menikah dan Memiliki Anak Kembar

Sebelum ramai diperbincangkan seputar kedekatannya dengan Nella Kharisma, Dory Harsa diketahui sudah pernah menikah. Dari pernikahan pertamanya, Dory mendapatkan sepasang anak kembar.

Namun tidak banyak yang mengetahui tentang keluarga lama Dory. Ia hanya pernah mengunggah foto anak kembarnya di media sosial, namun sudah dihapus.

4. Berasal dari Keluarga Seniman

Dory Harsa mendapat bakat sebagai musisi dari sang ayah, Agus Haryanto atau dikenal dengan nama Agus Genjik. Ia menjadi penabuh kendang pun awalnya karena menggantikan posisi ayahnya di orkes dangdut.

Selain sang ayah yang dikenal sebagai penabuh kendang, ibunya juga merupakan seorang penyanyi campursari.

Memiliki keluarga seniman, Dory pun sangat dekat dengan dunia seni. Dia sudah mulai menjalani karir di dunia musik saat masih duduk di bangku SMA dan bergabung dengan grup musik yang mengiringi maestro Didi Kempot.

Sejak saat itu dia mulai dikenal, selain karena parasnya yang rupawan, juga karena kepiawaiannya menabuh kendang. Ia juga menjadi anggota paling muda di grup musik tersebut.

5. Mulai Meniti Karier sebagai Penyanyi

Setelah dikenal sebagai penabuh kendang yang mengiringi Didi Kempot, Dory Harsa juga memiliki bakat menyanyi dari ibunya. Karenanya tidak heran jika ia pun mulai meniti karier sebagai penyanyi.

Sejumlah lagu bergenre pop Jawa telah dibawakan Dory Harsa, dan beberapa di antaranya cukup populer dan akrab di telinga masyarakat. Beberapa lagu Dory Harsa yakni Sing Tak Sayang Ilang, Ninggal Tatu, Lara Ati, Banyu Moto, dan My Love.

Dory sempat berduet dengan Nella Kharisma dalam lagu Banyu Moto dan menjadi trending di YouTube.

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com