JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Tambah 3 Lagi, Kasus Covid-19 Sragen Hari Ini Tembus 341. Tambahan Baru Berasal dari Karangmalang, Sidoharjo dan Masaran

Situasi Covid-19 Sragen Senin (7/9/2020). Foto/Wardoyo
   
Situasi Covid-19 Sragen Senin (7/9/2020). Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kasus corona virus atau covid-19 Sragen kembali bertambah tiga kasus hari ini, Senin (7/9/2020). Tambahan tiga kasus itu melambungkan angka total kasus covid-19 Sragen mencapai 241 kasus.

Data yang dilansir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sragen, Senin (7/9/2020) petang mencatat ada tambahan tiga kasus positif baru.

Masing-masing perempuan 20 tahun berinisial ACN asal Masaran, laki-laki berusia 62 tahun berinisial R asal Sidoharjo dan satu warga Karangmalang berinisial SW (57).

Pasien perempuan asal Karangmalang itu sebelumnya merupakan pasien simptomatik RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen pada Minggu (6/9/202). Kemudian dilakukan rapid reaktif dan dilanjutkan swab hasil terkonfirmasi positif covid-19.

Baca Juga :  Geger di Jembatan Gunung Kemukus Sragen, Warga Menemukan Pria Tanpa Identitas Dalam Kondisi Sakit, Polisi Dibantu Warga Lakukan Evakuasi

“Hari ini ada penambahan tiga kasus terkonfirmasi positif. Berasal dari Masaran, Karangmalang dan Sidoharjo,” papar Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sragen, Tatag Prabawanto, Senin (7/9/2020).

Menurutnya ketiga pasien itu dalam kondisi fisik tanpa gejala klinis. Mereka sudah diisolasi mandiri di Technopark Sragen.

Dengan tambahan tiga kasus positif, maka hingga kini jumlah total kasus positif di Sragen mencapai 341. Rinciannya dirawat 154 orang, 169 sembuh dan 18 meninggal dunia.

Baca Juga :  Media Sragen Terkini (MST HONGKONG), Grup Pertama yang Terdaftar di Kemenkumham dan Memiliki Anggota Terbanyak di Kota Sragen

Sementara jumlah suspek mencapai 218 orang dengan rincian 10 dirawat, 173 sembuh dan 35 meninggal dunia.

Selain itu, jumlah warga isolasi mandiri mencapai 72 orang dan 500 lainnya terlacak kontak erat.

Hari ini, juga ada penambahan tiga pasien sembuh. Mereka masing-masing WH (P, 37 tahun) asal Gemolong, SR (P, 55 tahun) asal Gemolong dan G (L, 59 tahun) asal Gemolong. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com