YOGYAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kawasan Tugu Pal Putih di Kota Yogyakarta kini kembali dihantui dua sosok pocong yang gentayangan mencari mangsa.
Tapi, bukan mangsa untuk ditakut-takuti. Kedua pocong tersebut mengais rezeki dari para wisatawan yang datang ke kota Yogyakarta dan berfoto bersamanya dengan imbalan seikhlasnya.
Selama beberapa bulan, kedua pocong yang diperankan oleh Karnoto dan temannya itu libur karena Kota Yogya lagi sepi lantaran pandemi Cobid-19.
Dua povong tersebut memiliki karakter yang berbeda yakni hantu pocong dan hantu ala Eropa yang mereka peragakan. Mereka sudah aktif sejak satu bulan yang lalu.
Sayangnya adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jakarta juga berpengaruh dengan penghasilannya.
Salah seorang pemeran, Karnoto mengungkapkan setelah berbulan-bulan libur karena pandemi, saat ini ia bersama satu teman lainnya mulai kembali mencari nafkah.
“Tapi ya sepi kembali. Soalnya Jakarta PSBB lagi kan. Kemarin sempat ramai satu bulan. Begitu ada PSBB lagi jadi sepi,” katanya, Kamis (24/9/2020).
Ia menambahkan, sejak 2014 dirinya mulai menekuni pekerjaannya sebagai kawan berfoto para wisatawan dengan kostum hantu tersebut.
Saat ditemui Tribunjogja.com, kedua sosok berkostum hantu tersebut sangat tertib dengan mengenakan masker untuk memberi rasa aman kepada wisatawan.
“Saya sudah sejak 2014 menekuni pekerjaan ini. Ya mereka yang mau foto seikhlasnya saja memberi imbalannya,” tegas dia.
Sebagai informasi, mereka muncul ke Tugu Yogyakarta bermula dari sebuah band metal yang berkostum hantu.
Karena band tersebut bubar, akhirnya Karnoto meneruskan kreatifitasnya tersebut untuk menghibur wisatawan di Tugu Pal Putih, Yogyakarta.