Beranda Umum Nasional Penyidik Tetap Tunggu Rizieq Shihab untuk Pemeriksaan hingga Malam Hari Ini, Kalau...

Penyidik Tetap Tunggu Rizieq Shihab untuk Pemeriksaan hingga Malam Hari Ini, Kalau Tidak Datang Ini yang Akan Dilakukan Polisi

Pemimpin Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab. Foto: YouTube/ Front TV

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab dijadwalkan untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Polda Metro Jaya hari ini, Selasa (1/12/2020). Meski dalam surat pemanggilan tertulis jadwal pemeriksaan adalah pukul 10.00 WIB, hingga sore hari Rizieq Shihab maupun kuasa hukumnya belum hadir.

Menanggapi hal itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan bahwa penyidik akan tetap menunggu Rizieq Shihab hingga malam hari ini.

“Kami tunggu sampai malam ini, kalau memang tidak datang malam ini, akan kami layangkan lagi panggilan yang kedua,” ujar Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan Selasa (1/12/2020).

Yusri menjelaskan, jika Rizieq memang tak bisa hadir, kepolisian akan menunggu kepastian dari kuasa hukum yang bersangkutan. Penyidik tak keberatan melakukan penjadwalan ulang pemeriksaan, jika alasan yang disampaikan Rizieq masuk akal.

Baca Juga :  Kenaikan PPN 12% Cekik Leher Buruh dan Picu  Terjadinya PHK

“Kalau jadi tak datang, kami jadwalkan hari Kamis nanti. Di panggilan yang kedua mudah-mudahan dia bisa hadir,” kata Yusri.

“Karena penyidik juga masih menunggu, apakah kemungkinan datang, biasanya memang kalau tidak bisa hadir akan datang pengacaranya mengantarkan (surat),” tambahnya.

Polisi telah melayangkan surat pemanggilan nomor S.Pgl/8767/XI/Ditreskrimum kepada Rizieq Shihab dan menantunya, Hanif Alatas, untuk hadir dalam pemeriksaan sebagai saksi untuk keramaian di Petamburan II yang diduga telah melanggar Pasal 160 KUHP dan/atau Pasal 93 UU Kekarantinaan nomor 6 tahun 2018.

Sementara itu, Pengacara FPI Ichwan Tuankotta mengatakan, saat ini Rizieq Shihab sedang dalam keadaan kurang fit. Ia pun belum bisa memastikan apakah Rizieq bisa mengikuti pemeriksaan hari ini. “Habib sehat. Kecapekan beliau, ya agak capek beliau itu kelihatan dari mukanya, kelelahan,” ujar Ichwan.

Baca Juga :  Jelang Pilkada, Mensos Tetap Akan Salurkan Bansos yang Bersumber dari APBN dalam Bentuk Uang, Bukan Barang

www.tempo.co