JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Raffi Ahmad dan selebritas lain datang tanpa diundang dalam pesta ulang tahun konglomerat Ricardo Gelael.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus.
“Tapi datang sendiri, karena memang sedang ulang tahun juga pemiliknya,” kata Yusri saat dikonfirmasi wartawan di Polda Metro Jaya, Senin (18/1/ 2021).
Menurut Yusri, acara ulang tahun bos KFC itu digelar di lapangan basket indoor. Total ada 18 orang di rumah Ricardo Gelael pada saat itu.
Yusri mengatakan, polisi telah meminta klarifikasi dari sepuluh orang yang hadir dalam pesta itu.
“Tetap protokol kesehatan, ada swab antigen,” kata Yusri.
Sebelumnya, foto-foto di pesta ulang tahun Ricardo beredar di media sosial. Sejumlah selebriti seperti Raffi dan Nagita Slavina, Anya Geraldine, Gading Marten hingga Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok hadir di sana. Mereka berfoto tanpa mengenakan masker dan jaga jarak.
Pesta itu menjadi sorotan karena Raffi Ahmad datang ke acara tersebut setelah mengikuti vaksinasi Covid-19 gelombang pertama bersama Presiden Jokowi.
Raffi dan peserta pesta lainnya juga sempat dilaporkan oleh Ketua Infokom DPP Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu, Lisman Hasibuan ke Polda Metro Jaya, namun laporan tersebut ditolak oleh polisi.