Beranda Umum Nasional Pakar: Penunjukan Listyo Sigit Sebagai Calon Kapolri untuk Tekan Oposisi

Pakar: Penunjukan Listyo Sigit Sebagai Calon Kapolri untuk Tekan Oposisi

Komjen Listyo Sigit Prabowo. Foto/Humas Polri

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai sedang membangun bargaining power melalui penunjukan Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon Kapolri.

Hal itu dikatakan oleh peneliti dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) bidang Kepolisian, Bambang Rukminto.

Dia mengatakan, posisi Polri dalam konteks politik akan banyak mendapat sorotan, jika Listyo Sigit Prabowo nanti sudah resmi menjadi Kapolri.

Posisi Listyo yang dinilai memiliki kedekatan dengan Presiden Joko Widodo, akan mendapat banyak pertanyaan.

“Dengan penunjukan Listyo, yang orang dekatnya artinya Jokowi sedang membangun bargaining power,” ujar Bambang saat dihubungi Tempo, Minggu (17/1/2021).

Bambang mengatakan di satu sisi, penunjukan Listyo sebagai calon Kapolri ini bisa berarti positif bagi pemerintahan Jokowi karena ada jaminan keamanan dalam empat tahun ke depan.

Baca Juga :  DPR Wanti-wanti Pemerintah untuk Tunda Kenaikan PPN, Ini Sebabnya

Namun, di sisi lain, ia melihat hal itu bisa menjadi ancaman bagi pihak oposisi.

“Tak salah bila ke depan, sikap oposisi ini akan tiarap, atau menunggu momen untuk kembali merebut panggung publik,” kata dia.

Bambang mengingatkan bahwa dalam sistem demokrasi, oposisi sangat dibutuhkan sebagai kontrol dari kebijakan pemerintah.

Namun, dengan ditunjuknya Listyo, ia mengatakan muncul kekhawatiran suara kritis dapat ditekan agar tak muncul.

“Ini yang harus jadi fokus perhatian. Apakah Kapolri Listyo Sigit memiliki visi jangka panjang, atau sekedar pragmatis sebagai alat penekan suara kritis? Tentunya itu hanya bisa kita lihat dalam prosesnya nanti,” kata Bambang.

Baca Juga :  6 Saksi Ahli Tom Lembong Vs 5 Saksi Ahli Kejagung, Nama Jokowi Disebut-sebut dalam Sidang

www.tempo.co