Beranda Edukasi Pendidikan Gelar Munas V, Ketum JSIT Indonesia Tekankan Pentingnya Terapkan Protokol Kesehatan

Gelar Munas V, Ketum JSIT Indonesia Tekankan Pentingnya Terapkan Protokol Kesehatan

Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM Menjelang Musyawarah Nasional (Munas) V Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) di Kota Solo, Juli 2021 mendatang, Ketua Umum JSIT Indonesia, Mohammad Zahri.

“Tetap menjaga kesehatan dan semangat memberikan layanan dan kesan kemasan acara yang terbaik kepada peserta munas, baik yang hadir offline maupun hadir secara online virtual,”  ujar Zahri.

Mohammad Zahri mengatakan hal itu dalam arahannya  pada Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Munas V JSIT Indonesia di ruang Grand Rukmi Hotel Lor In Solo, Sabtu (29/5/2021).

Zahri mengatakan, waktu yang tinggal dua bulan hendaknya dimanfaatkan dengan baik agar pelaksanaan Munas berjalan dengan baik dan lancar.

Baca Juga :  Purna Tugas di UNS, Prof Pranoto Lanjutkan Langkah di UMUS Brebes

Senada dengan Mohammad Zahri, Sekjen JSIT Indonesia, Suhartono yang sekaligus Ketua Steering Commitee (SC) mengatakan, di era Pandemi Covid-19, protokol kesehatan harus dilakukan dengan ketat.

Karena itulah, ia juga berpesan agar seluruh panitia bersungguh-sungguh melaksanakan amanah kepanitiaan ini dengan baik.

“Siapapun kita yang mendapatkan amanah, lakukan yang terbaik, do the best. Baik dalam persiapan, pelaksanaan, maupun evaluasi pelaporannya,” kata Suhartono, sebagaimana dikutip dalam rilisnya ke Joglosemarnews.

Rakor tersebut juga dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. Yakni dengan menggunakan masker, mencuci tangan atau memakai memakai hand sanitizer, tidak berjabat tangan, serta menjaga jarak. Suhamdani