JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Kesehatan

7 Tips Jaga dan Tingkatkan Imunitas Tubuh Agar Tak Terpapar Covid-19 Lagi

Ilustrasi lari pagi. pixabay
   

JOGLOSEMARNEWS.COM — Orang yang pernah terpapar Covid-19 masih memiliki potensi terpapar virus kembali jika tak menjaga imunitas tubuhnya.

Jadi amatlah penting bagi seorang penyintas Covid-19 selalu menerapkan pola hidup sehat dan menjaga imunitas tubuh.

Yang menjadi pertanyaan adalah, bagaimana caranya?

Mengutip laman resmi Tim Pakar Percepatan Penanganan Covid-19 di situs covid19.ulm.ac.id, anggota Tim Pakar Percepatan Penanganan Covid-19 Universitas Lambung Mangkurat (ULM) yang juga Guru Besar Ilmu Kesehatan ULM, Prof Syamsul Arifin memberikan tips-tips menjaga imun tubuh agar penyintas Covid-19 tak berisiko terinfeksi virus Covid-19 kembali.

Rutin berolahraga

Olahraga yang dilakukan dalam intensitas sedang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, olahraga dengan intensitas sedang juga bermanfaat mengeluarkan hormon stres yang juga menjadi penyebab inflamasi, meningkatkan fungsi microbial killing, serta meningkatkan sitokin (produksi sel imunitas tubuh).

Memperhatikan asupan gizi

Mengonsumsi makanan bergizi seimbang dengan memperhatikan 3J (jenis, jumlah dan jadwal). Jenis makanan harus mengandung makanan pokok, sayuran, lauk-pauk dan buahan-buahan.

Jumlah biasanya menggunakan acuan satu piring makan, yaitu 3 sampai 4 porsi makanan pokok, 3 sampai 4 porsi sayuran, 2 sampai 3 porsi lauk-pauk, 2 sampai 3 porsi buah-buahan, ditambah dengan air putih. Dengan jadwal 3 kali sehari diselingi dengan 2 kali makan ringan.

Baca Juga :  Keseringan dan Terlalu Lama Main Gawai Bisa Picu Saraf Kejepit, Lho!

Mengelola stres

Mengelola stres dengan baik untuk menjaga imun tubuh. Jika stres berlebihan, maka dapat memicu adanya produksi hormon kortisol dalam jumlah besar. Ketika hormon kortisol tinggi, maka sistem imun dapat melemah.

Menekan stres dapat dilakukan dengan olahraga ringan, beraktivitas dengan hobi atau aktif bersosialisasi bersama teman.

Konsumsi makanan penunjang sistem imun

Makanan penunjang sistem imun diantaranya vitamin yang merupakan komponen nutrisi yang memegang peranan penting dalam kerja sistem imun tubuh, proses tumbuh kembang, kerja fungsi sistem saraf dan pencernaan.

Kemudian, mineral juga penting untuk membantu proses transportasi vitamin di dalam tubuh ke area tertentu. Sebab, mineral juga memegang peranan penting untuk mendukung kerja sistem imun, jantung, pembuluh darah, tulang, otot, serta menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.

Waktu istirahat yang cukup

Perlu diingat, bahwa tanpa tidur cukup dalam sehari, tubuh tidak akan bisa memproduksi sitokin dalam jumlah banyak. Sitokin merupakan sejenis protein yang digunakan untuk melawan infeksi serta peradangan, kemudian secara efektif akan menciptakan respon imun tubuh.

Baca Juga :  Meski Sangat Lezat, Konsumsi Daging Merah Berlebihan Tidak Baik Bagi Kesehatan

Jumlah waktu tidur yang sehat bagi tiap-tiap orang berbeda-beda, tergantung pada usia. Orang dewasa yang lebih tua: 65 tahun ke atas membutuhkan waktu tidur malam 7 sampai 8 jam. Dewasa: 18 sampai 64 tahun perlu tidur malam 7 sampai 9 jam, dan remaja: 14 sampai 17 tahun tahun perlu tidur malam 8 sampai 10 jam.

Banyak minum air putih

Minum air putih yang banyak perlu untuk memenuhi kebutuhan air, agar tubuh tidak mengalami dehidrasi. Kebutuhan air setiap orang berbeda, secara umum disesuaikan dengan berat badan (45 kg= 1,9 lt; 50 kg= 2.1 lt; 55 kg = 2,3 lt, 60 kg = 2,5 lt dan seterusnya, setiap kenaikan 5 kg setara dengan penambahan konsumsi air 0,2 lt).

Sering berjemur
Tips terakhir agar penyintas Covid-19 tidak kembali terpapar Covid-19 ialah dengan berjemur, untuk menambah imunitas. Berjemur diperlukan untuk mendapat manfaat dari Ultraviolet B yang bersumber dari saat sinar matahari, sekitar jam 10.00-11.00.

www.tempo.co

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com