Beranda Daerah Boyolali Umbul Tirtomulyo, Pemandian Ala Kerajaan: Banyak Pengunjung dari Luar Boyolali (Bagian 3/Habis)

Umbul Tirtomulyo, Pemandian Ala Kerajaan: Banyak Pengunjung dari Luar Boyolali (Bagian 3/Habis)

Umbul Tirtomulyo yang terletak di Desa Kemasan, Kecamatan Sawit, Kabupaten Boyolali. Foto: Triawati PP

BOYOLALI, JOGLOSEMARNEWS.COM –Sejumlah wilayah mulai mengijinkan beberapa obyek wisatanya dibuka ditengah pandemi covid-19 saat ini. Khususnya di wilayah dengan level 3 kebawah.

Termasuk di Umbul Tirtomulyo ya g terletak di Kecamatan Sawit, Boyolali belum diijinkan buka secara resmi. Kendati demikian, umbul primadona kecamatan Sawit tersebut diketahui mulai diakses untuk umum kembali sepekan terakhir.

Meskipun belum terlalu banyak pengujunh yang memanfaatkan kejernihan mata air Umbul Tiromulyo, prokes tetap menjadi perhatian utama.

“Secara resmi memang belum buka, karena belum diizinkan. Namun kita kan juga harus memperhatikan perekonomian warga ya. Sejauh masih bisa dikendalikan dan tidak banyak yang berkunjung ya tidak apa lah. Kasihan juga para pedagangnya. Namun tetap kita awasi prokesnya,” ucap Camat Sawit, Eny Karyati, Rabu (22/9/2021).

Menurut Eny, situasi covid-19 di Kecamatan Sawit sendiri saat ini landai. Diketahui tinggal dua warganya yang tengah menjalani isolasi mandiri setelah terpapar covid-19.

Baca Juga :  Datangi UD Pramono, Ini Janji Menko Zulkifli Hasan

“Tinggal dua orang. Dan mereka tinggal beberapa hari lagi selesai isoman. Harapannya setelah ini tidak ada lagi yang angka tambahan jadi perekonomian segera bisa kembali jalan dengan turunnya level,” tegasnya.

Sebelumnya, pemandian umbul Tirtomulyo yang berada di Desa Kemasan, Kecamatan Sawit, Boyolali memanjakan pengunjungnya dengan “fasilitas” pemandian ala kerajaan. Selain itu, air umbul tersebut dikatakan juga mampu menyembuhkan berbagai jenis penyakit.

Namun begitu, benar atau tidaknya kabar tersebut, Camat Sawit, Eny Karyati menyerahkannya pada keyakinan masyarakat. Dia menilai hal itu merupakan sugesti dari masing-masing pemikiran masyarakat.

“Ya Monggo ya. Memang beredar seperti itu, tapi itu kan sugesti ya. Kalau ada masyarakat yang berpikiran demikian silahkan,” urainya.

Namun demikian, Eny memastikan Umbul Tirtomulyo tersebut merupakan salah satu obyek wisata unggulan di Kecamatan Sawit. Selain Umbul Tirtomulyo, masih ada juga beberapa wisata air yang ada di Kecamatan Sawit diantaranya Dewa Emas (Desa Wisata Kemasan).

Baca Juga :  Polisi Pastikan Video Anggota Polsek Banyudono Tabrakan dengan Peserta Kampanye Berknalpot Brong Hoax

“Yang pasti adalah, Umbul Tirtimulyo ini salah satu keunggulan di Kecamatan Sawit. Bahkan kalau dibuka tidak jarang pengunjungnya dari luar Boyolali. Hanya saja sampai saat ini memang belum dibuka secara resmi karena masih PPKM level 3,” urainya. Prihatsari