JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Alhamdulillah, Sragen Nihil Tambahan Kasus Positif Covid-19 Hari Ini. Jumlah Cakupan Vaksin Sudah 1 Juta Lebih

Dr Hargiyanto. Foto/Wardoyo
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kasus Covid-19 di Sragen terus menunjukkan tren melandai dan kian membaik.

Data terbaru, dalam sehari Minggu (7/11/2021), sudah tidak ada tambahan kasus positif di Bumi Sukowati.

Fakta itu terungkap dari laporan update harian yang disampaikan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Sragen, Minggu (7/11/2021) petang.

Dari laporan, menunjukkan tidak ada tambahan kasus baru positif Covid-19 hari ini.

“Dari laporan yang masuk, tidak ada tambahan kasus baru positif terkonfirmasi Covid-19,” papar Kepala DKK Sragen, Hargiyanto kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Minggu (7/11/2021) malam.

Baca Juga :  Momen Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi Hadiri Acara Bedoro Bersholawat Bersama Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf

Hargiyanto menyampaikan untuk situasi lokasi isolasi terpusat di Technopark, dari kapasitas 400 tempat tidur, hari ini hanya 4 warga itu yang menghuni.

Sedangkan Isoter di Kragilan, Gemolong dari 86 kapasitas, sudah tidak ada yang menghuni alias kosong. Untuk pasien yang isolasi mandiri tercatat ada 3 orang.

Untuk keterisian atau BOR rumah sakit rujukan Covid-19, juga makin melonggar. Dari 15 Tempat tidur (TT) ICU, hari ini sudah tidak ada pasien yang dirawat.

Baca Juga :  Jelang Masa Jabatan Berakhir, Bupati Sragen Gelar Halal Bi Halal dan Mohon Maaf di Sumberlawang dan Miri

Sementara untuk TT isolasi, dari 224 tempat tidur, juga hanya 2 pasien yang dirawat.

Di sisi lain, jumlah warga tervaksin terus meningkat. Hingga hari ini jumlah warga tervaksin sudah mencapai 1.065.729 orang, rinciannya 588.140 tervaksin dosis 1, 472.809 dosis 2 dan 4.780 tervaksin dosis 3. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com