SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) meluncurkan program penerimaan mahasiswa baru (PMB) 2022/2023. Kali ini, UMS menargetkan penerimaan mahasiswa baru (maba) sebanyak delapan ribu.
Ketua PMB, Triyono mengatakan, peluncuran dilakukan dengan mengundang siswa SMA sekaligus guru-guru SMA dari berbagai wilayah dengan menggunakan sistem blended.
“Sebelumnya kami sudah melakukan soft launch, dalam soft launching selama tiga hari jumlah yg mendaftar mencapai 474 calon mahasiswa dan 161 mahasiswa memilih fakultas kedokteran,” paparnya, Kamis (2/12/2021).
Sementara itu, PMB tahun 2022/2023 akan menggunakan sistem reservasi untuk pelaksanaan ujian CBT (Computer Base Test) sehingga calon mahasiswa bisa menentukan sendiri kapan akan Test CBT dan komputer nomor berapa yang akan digunakan.
“UMS tampil beda dengan Perguruan Tinggi lain. Dengan sistem One Day Service UMS sangat unggul, sehingga mendapatkan calon mahasiswa potensial. Hasilnya dari tahun ke tahun UMS selalu berprestaai,” urai Rektor UMS, Prof Sofyan Anif.
Prof Anif menambahkan, hasil 10 tahun ODS luar biasa, tidak hanya meraih kemudahan tapi menghasilkan lulusan yang berkualitas. Prihatsari