Beranda Daerah Sehari Gunung Semeru 10 Kali Erupsi, Warga Diimbau Menjauh 13 Km dari...

Sehari Gunung Semeru 10 Kali Erupsi, Warga Diimbau Menjauh 13 Km dari Puncak

Ilustrasi gunung Semeru / republika

LUMAJANG, JOGLOSEMARNEWS COM โ€“ Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur mengalami erupsi sebanyak 10 kali dalam sehari, pada Selasa (8/3/2022).

Menurut catatan petugas Pemantauan Gunung Api Semeru, Liswanto, erupsi di Gunung Semeru tersebut umemiliki amplitudo 11 sampai 24 meter, dan berlangsung sekitar 55 hingga 75 detik.

โ€œSaat ini tingkat aktivitas Gunung Semeru berada pada level tiga atau siaga,โ€ kata Liswanto dalam laporannya, Selasa (8/3/2022).

Dengan adanya kejadian tersebut, warga pun diminta untuk tidak melakukan aktivitas apapun di sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan sejauh 13 kilometer  dari puncak (pusar erupsi).

Baca Juga :  Disebut-sebut Mahar Kecil, Pengantin Pria Dikeroyok Keluarga Pengantin Wanita Saat Pernikahan Berlangsung

Di samping itu, masyarakat tidak diperbolehkan melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai di sepanjang Besuk Kobokan.

Pasalnya, kawasan tersebut berpotensi terlanda perluasan awan panas dan aliran lahar hingga jarak 17 km dari puncak.

Liswanto menambahkan, masyarakat juga diimbau agar tidak beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah. Hal tersebut dikarenakan area pada jarak ini rawan terhadap bahaya lontaran batu. Selvia Safitri