WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Seluruh pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wonogiri mengikuti tes urine yang dilaksanakan pada Kamis (19/5/2022).
Tes urine yang digelar tanpa pemberitahuan terlebih dahulu itu juga diikuti para warga binaan pemasyarakatan Lapas Wonogiri.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka deteksi dini untuk pencegahan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di dalam Lapas Wonogiri. Dari kegiatan tes urine yang dilaksanakan, semua sampel dinyatakan negatif.
Usai kegiatan tes urine, Kalapas Wonogiri Heri mengungkapkan komitmennya untuk menjaga Lapas Wonogiri tetap steril dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di dalam lapas.
“Kami, seluruh pegawai Lapas Wonogiri akan selalu menjaga lapas ini tetap steril dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Kami juga selalu melakukan langkah–langkah pencegahan seperti, pemeriksaan orang dan barang yang memasuki lapas, razia kamar hunian, melaksanakan tes urine kepada pegawai dan juga warga binaan pemasyarakatan,” ujar dia. Aris Arianto