JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Boyolali

Si Jago Merah Mengamuk di Wonosegoro, Boyolali. Rumah, 3 Mobil dan 2 Motor Hangus

Petugas pemadam kebakaran Boyolali tengah menjinakkan si jago merah yang membakar rumah milik Nurkholis di Wonosegoro, Boyolali / Foto: Waskita
   

BOYOLALI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Nasib nahas dialami Nurkholis warga Dukuh Jaragan Rt 02 Rw 01, Desa/Kecamatan Wonosegoro, Boyolali pada Selasa (30/8) pukul 20.30 WIB.

Diduga, karena korsleting listrik, rumah miliknya yang juga digunakan untuk toko  kelontong terbakar dengan hebat dan meludeskan barang-barang berharga miliknya.

Bagaimana tidak apes,  dua unit mobil, satu truk engkel dan dua  sepeda motor juga turut terbakar. Begitu pula dengan  sebagian barang- barang di toko yang ikut ludes terbakar.

Namun demikian, nilai kerugian belum diketahui karena masih dalam proses penghitungan.

Baca Juga :  Kades Meninggal Dunia, 2 Jabatan Kepala Desa di Boyolali Kosong

Kabid Damkar Boyolali, Dono Rumekso menjelaskan, saat korsleting muncul persikan api yang kemudian api menyambar tabung gas LPG.

Akibatnya, nyala api semakin membesar dan membakar sebagian bangunan rumah yang juga digunakan untuk toko kelontong.

Korban dibantu warga sudah berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun api terus membesar.

Bahkan, amukan si jago merah juga membakar 2 mobil, 2 sepeda motor dan sebuah truk engkel. Upaya warga untuk menyelamatkan mobil dan motor tidak berhasil karena api keburu membesar.

Sebagian warga lalu meminta bantuan jajaran Polsek dan Koramil  Wonosegoro. Laporan kemudian diteruskan ke Damkar Boyolali.

Baca Juga :  Begini Serunya Tradisi Bakda Sapi di Lereng Merapi Dukuh Mlambong,  Musuk, Boyolali! Ternak Sapi Diarak Keliling Pedukuhan

Begitu menerima laporan, petugas bergegas mendatangi lokasi dengan mengerahkan 3 unit mobil pemadam kebakaran.

“Kami kerahkan tiga unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api,” katanya, Rabu (31/8/2022).

Upaya petugas dibantu TNI dan Polri serta warga sekitar akhirnya membuahkan hasil. Api berhasil dipadamkan pada pukul 23.30 WIB. Meski demikian, penyemprotan air terus dilakukan guna pendinginan TKP.

“Satu orang mengalami luka bakar dan sudah dibawa ke rumah sakit guna menjalani perawatan. Sedangkan kerugian masih dalam proses penghitungan.” Waskita

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com