JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Hebat! Sadewa Narendra, Atlet Angkat Besi Asal Karanganyar Juara 1 Sabet Emas Kejurprov Jateng

Atlet angkat besi asal Karanganyar sabet kejuaraan dalam Kejurprov Jateng / Istimewa
   

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Sadewa Narendra (14) atlet angkat besi dari Kabupaten Karanganyar meraih Juara 1 dan menyabet emas pada Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Jawa Tengah, Jumat (18/11/2022).

Selain itu 4 atlet angkat besi asal Karanganyar lainnya meraih juara 2 dan juara 3 memperoleh perak dan perunggu.

Dengan perolehan tersebut nama Kabupaten Karanganyar di percaturan atlet angkat besi se Jateng makin mengukuhkan kelasnya sebagai juara yang sangat diperhitungkan.

Pasalnya, sudah beberapa kali atlet angkat besi asal Kabupaten Karanganyar menjuarai Kejurprov tersebut.

Ketua Persatuan Atlet Angkat Besi (PABSI) Kabupaten Karanganyar Amos Ngathari mengatakan penampilan 5 atlet angkat besi kelas remaja dari Karanganyar memang luar biasa sehingga sejak babak penyisihan sudah terlihat kemampuannya terutama performance Sadewa Narendra.

Padahal pada babak grand final Sadewa Narendra harus berhadapan dengan 4 atlet handal dari Pantura yakni dari  Kabupaten Blora, Kendal, Pekalongan dan Kabupaten  Semarang.

“Saat babak grand final justru Sadewa Narendra tampil luar biasa memukau penonton melalui tekniknya yang matang serta mental yang tenang tapi menghanyutkan hingga membuat para juri terperangah,” ungkap Ketua PABSI Kabupaten Karanganyar, Amos Ngathari kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Sabtu (19/11/2023).

Menurut Amos penonton dibuat terkejut saat Sadewa Narendra dengan kalem dan tenang mengangkat besi seberat 49 Kg yang mana tekniknya sempurna.

Adapun 4 atlet angkat besi lainnya asal Karanganyar juga tampil maksimal meski  harus puas dengan Juara 2 dan Juara 3 pada Kejurprov angkat  besi Jawa Tengah tersebut.

Keempat atlet tersebut yakni Danang Dwi Saputra meraih Juara 2 kelas remaja 49 Kg berhasil merebut perak.

Sedangkan untuk kelas 81 Kg 2 atlet angkat besi asal Karanganyar lainnya mampu meraih juara 2 yakni Yoshimura meraih perak dan Fatur Rokhim menempati juara 3 dan meraih perunggu.

“Secara keseluruhan dari 7 atlet angkat besi asal Karanganyar 5 orang mampu meraih juara termasuk Sadewa Narendra yang meraih Juara 1 menyabet emas,” tandas Amos Ngathari.

Dengan demikian secara global diakui untuk Kejurprov angkat besi Jateng atlet asal Kabupaten Karanganyar sangat bisa diandalkan.

“Semua ini berkat keseriusan dan ketekunan atlet PABSI Karanganyar yang konsisten ulet berlatih dan bermental juara,” pungkas Amos Ngathari. Beni Indra

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com