Beranda Daerah Sragen Rumah Aipda Joko di Sragen Mulai Didatangi Pelayat. Warga Gelar Doa Selama...

Rumah Aipda Joko di Sragen Mulai Didatangi Pelayat. Warga Gelar Doa Selama 7 Hari

Warga dan kerabat almarhum Aipda Joko Mudo tampak berdatangan menyampaikan belasungkawa di rumah orangtua almarhum di Sunggingan Miri, Sragen, Rabu (30/11/2022). Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kabar penemuan jenazah Aipda Joko Mudo, personel Polariud Mabes Polri asal Sragen yang menjadi korban pesawat Helikopter jatuh di perairan Belitung, membawa kabar duka bagi keluarga.

Seiring kabar penemuan itu, para pelayat mulai mendatangi rumah duka korban helikopter jatuh, Aipda Joko Mudo di Desa Sunggingan, Kecamatan Miri, Sragen, Rabu (30/11/2022).

Jenazah korban kecelakaan Helikopter Polisi P-1103 yang jatuh di perairan Belitung Timur, Aipda Joko baru ditemukan oleh nelayan setempat, Rabu (30/11/2022) pagi.

Meski belum diketahui apakah korban akan dimakamkan di Sragen atau tempat asal sang istri di Tangerang, di rumah orangtua almarhum sudah dipasangi kajang dan tenda.

Deretan kursi juga tampak menghiasi halaman rumah duka yang menjadi tempat kelahiran Aipda Joko.

Para tetangga juga sudah terlihat berada di halaman dan di dalam rumah duka.

Selain tetangga, dari pihak kelurahan dan kepolisian juga turut melayat ke rumah orang tua Aipda Joko Mudo di Desa Sunggingan.

Baca Juga :  UNS Kembangkan Pertanian-Peternakan Zero Waste di Sambi, Sragen Melalui Program Inovokasi

Kakak ipar Aipda Joko Mudo, Giyanto, mengaku sudah mendengar kabar jenazah adiknya ditemukan pada hari ini.

“Tadi pagi dengar kabarnya kalau jenazah sudah ditemukan,” katanya ditemui JOGLOSEMARNEWS.COM di rumah duka, Rabu (30/11/2022).

Selama menunggu kabar pencarian, pihak keluarga juga menggelar doa bersama sejak kemarin malam.

Doa bersama digelar selama tujuh hari berturut-turut. Pihak keluarga sangat berharap jenazah Joko bisa dimakamkan di tanah kelahirannya.

Seperti diberitakan, korban ketiga jatuhnya helikopter Baharkam Polri di Belitung Timur, Bangka Belitung, akhirnya mulai ditemukan.

Identitas Joko dikenali dari nama yang tertera di seragam yang dikenakannya. Almarhum ditemukan terapung di perairan Belitung Timur oleh nelayan setempat.

“Dari hasil keterangan nelayan diketahui bahwa jenazah atas nama Aipda Joko M (tertulis di seragam yang dikenakan),” kata Kabid Humas Polda Bangka Belitung Kombes Maladi kepada awak media, Rabu (30/11/2022).

Baca Juga :  KA BIAS Solo-Madiun Resmi Beroperasi Perdana Hari ini, Dari Bandara Adisumarmo Pukul 15:32 WIB, Berikut Harga dan Stasiun Pemberhentianya!

Maladi menyebut korban ketiga ini ditemukan oleh nelayan sekitar pukul 23.00 WIB. Jenazah Aipda Joko ditemukan di lokasi Karang Sewa, kurang lebih 15 mill ke arah timur dari Pulau Buku Limau. Wardoyo