JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Kenapa Tahun ini Wonogiri Diberi Jatah Ratusan Dosis Vaksin Rabies Gratis, Padahal Sudah 30-an Tahun Tidak Dijatah, Jangan-jangan…

   

 

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sudah sekitar 30-an tahun Wonogiri tidak memperoleh jatah vaksin rabies gratis. Namun tahun ini Kota Waduk ini mendapatkan ratusan dosis vaksin rabies.

Vaksin ini diberikan secara gratis. Anggaran dari APBN. Namun pemberian vaksin itu ternyata tidak ada kaitannya dengan kasus rabies di Wonogiri. Untuk diketahui 35 kabupaten/kota yang ada di Jateng, termasuk Wonogiri hingga kini berstatus bebas rabies.

Baca Juga :  Asyiknya P5 Sehatkan Badan dan Bahagiakan Jiwa Siswa SMP di Jatisrono Wonogiri

Kepala Dinas Kelautan Dan Perikanan dan Peternakan (Dislapernak) Wonogiri Sutardi melalui Kabid Veteriner , Magdalena Pancaningtyas Utami, mengatakan Wonogiri sudah lama tidak mendapat jatah vaksin rabies gratis.
Wonogiri, terakhir menerima vaksin rabies pada1990-an.

“Jadi bantuan tersebut masih berguna, untuk mempertahankan status Jateng bebas rabies,” kata dia, Rabu (9/9/2020).

Vaksinasi gratis kepada hewan peliharaan itu rencananya dilaksanakan mulai 28 September 2020 bertepatan dengan Hari Rabies Sedunia. Vaksinasi bakal digelar bekerja sama dengan PDHI Cabang Jawa Tengah IV (Wonogiri, Sukoharjo, Solo, Karanganyar, Sragen, Boyolali, dan Klaten).

Baca Juga :  Serentak, Kenapa Harus Ada Doa Bersama Lintas Agama di Mapolres?

“Nanti di Wonogiri dilaksanakan di lima Puskeswan, di Kecamatan Jatisrono, Batuwarno, Giritontro, Wuryantoro, dan Purwantoro. Vaksinasi juga dilakukan di Kantor Dislakpernak Wonogiri,” jelas dia.

Disinggung soal dana pengadaan vaksin rabies gratis tersebut, menurut dia berasal APBN. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com