Beranda Daerah Sragen Polisi Amankan Latihan Kenaikan Pangkat 244 Pendekar PSHT Karangmalang. Ketua Ranting Minta...

Polisi Amankan Latihan Kenaikan Pangkat 244 Pendekar PSHT Karangmalang. Ketua Ranting Minta Tidak Arogan

Sejumlah personel Polsek dan Koramil Karangmalang saat mengamankan latihan kenaikan pangkar pendekar PSHT Karangmalang, Senin (29/1/2018). Foto/JSnews
Sejumlah personel Polsek dan Koramil Karangmalang saat mengamankan latihan kenaikan pangkar pendekar PSHT Karangmalang, Senin (29/1/2018). Foto/JSnews

SRAGEN– Sejumlah personel Polsek Karangmalang diterjunkan untuk mengawal dan mengamankan latihan kenaikan pangkat anggota perguruan silat PSHT atau SH Terate Ranting Karangmalang. Selain memastikan latihan berjalan aman,  polisi Polsek itu sebagian juga ikut latihan.

Data yang dilansir Humas Polres Sragen,  latihan persiapan kenaikan pangkat itu diikuti 224 anggota pendekar PSHT Karangmalang.

Kapolres Sragen,  AKBP Arif Budiman melalui Kapolsek Karangmalang,  AKP Agus Irianto mengatakan penerjunan personel itu dimaksudkan untuk menjamin keamanan pelaksanaan latihan.

“Itu juga dimaksudkan bagi kenyamanan para peserta latihan dan menghindari adanya penyimpangan selama masa latiha,” paparnya Senin (29/1/2018).

Baca Juga :  Dahsyat, Kampanye Terbuka Bowo Suwardi di Sragen Didukung Langsung Presiden Prabowo dan Masa Pendukung Penuhi Lapangan Nglorog Hingga Jalan Raya Sukowati

Latihan kenaikan pangkat juga dihadiri Ketua Ranting sekaligus Penanggungjawab Lilik Suherman. Lilik yang juga anggota Polres Sragen menyampaikan kepada anggota bahwa dalam beladiri PSHT ada beberapa tahapan sabuk. Ia meminta untuk anggota yang menyandang sabuk setingkat di atasnya supaya bisa menjadi panutan kepada yuniornya.

“Jangan arogan dan kalau ada sesuatu selalu koordinasikan kepada senior atau ketua umum, “ tegas Lilik. Wardoyo