JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Internasional

Pria Ini Pensiun dan Tinggal Puluhan Tahun di Bawah Jembatan untuk Pecahkan Kode Rahasia Lotre

Tribunnews

TIONGKOK –  Boleh percaya boleh tidak, tapi lelaki yang satu ini benar-benar unik dan di luar kebiasaan. Bagaimana tidak, lelaki 49 tahun pensiuan asal Tiongkok ini, Wang Chengzhou,  menghabiskan masa pensiunnya dengan duduk di bawah jembatan hanya untuk memecahkan sandi lotre.

Tapi yang lebih unik lagi, setelah berhasil memecahkan kode rahasia itu, ia tidak menggunakannya untuk membeli lotere, namun untuk membuat buku serial.

Ia dulunya bekerja di perusahaan konstruksi di Sichuan. Namun ia terpaksa pensiun dini karena terjadi kecelakaan kerja. Ia pun kemudian pindah ke Chongqing pada tahun 2008 lalu.

Baca Juga :  Penggerebekan Sindikat Perjudian di Malaysia, 6 Orang Adalah WNI

Wang menerima uang kompensasi sebesar 50 ribu yuan (Rp 106 juta) yang kemudian ia gunakan untuk melakukan obsesinya. Dengan uang kompensasi sebanyak itu, obsesi yang dimiliki Wang bukanlah alkohol atau hal lainnya.

Ia mempunyai obsesi lain, yaitu melacak kode lotre. Obsesinya tersebut membuat dirinya memutuskan hubungan dengan keluarganya untuk tinggal di bawah jembatan.

Baca Juga :  Penggerebekan Sindikat Perjudian di Malaysia, 6 Orang Adalah WNI

Di sana, ia bekerja keras mengetahui algoritma di balik angka-angka lotre. Dalam sebuah wawancara dengan Chengdu Business Daily, Wang mengungkapkan bahwa ia mulai terobsesi sejak 2004 lalu.

Saat ia sedang minum-minum, ia melihat ada nomor lotre yang menang. Wang kemudian yakin pasti ada rahasia atau kode matematika di balik angka lotre tersebut.

Halaman selanjutnya »

Halaman :  1 2 Tampilkan semua
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com