JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

1.000 Anggota Chevy Spin Indonesia Akan Gelar Jambore Nasional di Solo

Salah satu kegiatan CSI beberapa waktu lalu. Foto Ilustrasi. Dok
   
Salah satu kegiatan CSI beberapa waktu lalu. Foto Ilustrasi. Dok

SOLO-Chevy Spin Indonesia (CSI), yang merupakan komunitas penggemar mobil Chevrolet Spin di Indonesia akan menggelar kegiatan Jambore Nasional yang ketiga.

Jambore ketiga tersebut akan dilaksanakan pada 15–16 Desember 2018 di Kota Solo Jawa Tengah. Jambore Nasional ketiga CSI ini akan melibatkan 1.000 orang peserta dengan total sekurangnya 200 kendaraan dari 27 chapter CSI seluruh Indonesia.

Mengusung tema Engage, Collaborate and Inspire, perhelatan ini bertujuan untuk memperkuat kembali persatuan antar sesama wilayah dan anggotanya.

“Jambore ini juga bertujuan mengembangkan kreatifitas setiap wilayah dalam memberikan kontribusi bagi komunitas serta memberikan inspirasi bahwa komunitas Chevy Spin Indonesia tampil beda dengan memberikan makna komunitas akan solid jika seluruh anggota keluarga ikut terlibat dan memiliki di dalamnya,” ungkap Sigit Budiyanto, Ketua Panitia Pelaksana Jambore Nasional dalam siaran persnya yang diterima redaksi Joglosemarnews, Jumat (14/12/2018).

Baca Juga :  Tol Solo-Yogyakarta Dibuka Fungsional Sepanjang 22 KM Saat Mudik Lebaran 2024

 

Para anggota CSI dalam sebuah kegiatan komunitas tersebut. Ilustrasi. Foto Dok

Dikatakan Sigit, dirinya mengaku terkejut saat Chevy Spin Chapter Solo Raya ditunjuk oleh Pengurus Pusat CSI untuk menjadi tuan rumah perhelatan jambore nasional ini. Alasan lokasi di Solo karena letak Kota Solo yang sangat strategis dan dekat dari berbagai chapter khususnya di Pulau Jawa dan Bali.

“Kami dari seluruh anggota CSI Chapter Solo Raya siap mensukseskan Jambore Nasional ketiga ini. Seluruh panitia akan all out untuk membuat acara ini lancar, sukses dan tentunya berkesan,” ungkapnya.

Sigit menambahkan, lima tahun sudah Chevy Spin Indonesia berkibar di ranah komunitas kendaraan roda 4 di Indonesia. Dengan slogan 1 CSI 1 Family yang diusung, CSI membuktikan bahwa di tahun ke-5 nya, tampil solid dan kompak.

Baca Juga :  Desak Pemakzulan Jokowi,  Aksi Demo di Depan Balaikota Solo Diwarnai Aksi Bakar Ban

“Dari 27 chapter di Indonesia, CSI sudah mempunyai 3.000 anggota dan perhelatan ini adalah yang paling ditunggu oleh seluruh anggota CSI dan keluarganya,” ujarnya.

Selain agenda pemilihan ketua umum baru, lanjut Sigit, dalam kegiatan ini juga akan diselenggarakan kegiatan CSI Charity Shield dan Mom’s Days Out untuk para CSI Angels dan Kiddies.

“Dalam acara ini juga akan diluncurkan website terbaru dari Chevy Spin Indonesia yaitu www.chevyspin.id dengan tampilan yang modern dan keren.”

“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini terus memperkuat tali silahturhami antar sesama anggota dengan moto 1 CSI 1 Family ditengah sudah discontinue-nya produk mobil Chevrolet Spin oleh GM Indonesia selaku ATPM Chevrolet di Indonesia,” lanjutnya.(Syahirul)

 

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com