KEBUMEN – Kejahatan bisa menimpa siapa saja dan menggunakan media apa saja. Bayangkan, mesin traktor di sawah-sawah pun menjadi barang menggiurkan untuk disikat pencuri.
Para joki traktor atau petani yang tidak waspada dan memarkir meain traktornya di tengah sawah, seringkali jadi korban pencurian.
Karena itu, untuk mengantisipasi hal tersebut Bhabinkamtibmas Polsek Adimulyo Bripka Andi Haryono mengingatkan joki traktor untuk tidak sembarang memarkirkan traktornya. Ia mengingatkan agar traktor yang diparkir dapat dengan mudah diawasi, Senin (10/12/2018).
“Jika tidak memungkinkan, alangkah baiknya mesin traktor dibawa pulang. Atau mungkin diberikan pengamanan tambahan berupa kotak dari lempengan besi maupun rantai serta dipasang gembok agar lebih aman,” kata Bripka Andi Haryono.
Kapolres Kebumen AKBP Robertho Pardede melalui Kasubbag Humas Polres Kebumen mengingatkan warga untuk lebih waspada saat memarkirkan traktornya terutama saat malam hari.
“Jika jauh dengan rumah, mesin traktor bisa dititipkan di rumah penduduk. Ini sepertinya lebih aman. Mari kita tingkatkan kewaspadaan,” kata AKP Suparno. #tribratanews