JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Baliho Roboh Timpa Truk di Pertigaan Ngadirojo. 2 Rumah dan 1 Kandang Rusak

Sebuah baliho roboh menimpa truk di Pertigaan Ngadirojo, Wonogiri.
   
Sebuah baliho roboh menimpa truk di Pertigaan Ngadirojo, Wonogiri.

WONOGIRI-Sebuah baliho besar tepi jalan raya di simpang tiga Ngadirojo, Wonogiri, ambruk tersapu angin kencang, Rabu (23/1/2019). Naasnya baliho ambruk menimpa truk yang melintas di bawahnya.

Sementara sedikitnya dua rumah dan satu kandang sapi rusak tertimpa pohon tumbang. Selain itu sejumlah tiang listrik dan tiang lampu solarcell roboh akibat hujan deras disertai angin kencang yang melanda sejumlah wilayah di Wonogiri.

Kapolsek Ngadirojo AKP Subroto menerangkan, baliho yang roboh menimpa truk tanpa muatan. Truk AD1598 YF dikemudikan Maryanto (42) warga Mundung RT 6 RW 2 Manjung Kecamatan Sawit, Boyolali.

Baca Juga :  Keren, Hari Pertama Masuk Sekolah Usai Libur Lebaran 2024 Langsung Gelar PSN

“Baleho ukuran 6 X 3 meter menimpa truk. Tidak ada korban jiwa maupun luka,” kata dia mewakili Kapolres AKBP Uri Nartanti Istiwidayati.

Sementara di Dusun Waduk Desa Kerjo Lor Kecamatan Ngadirojo, Rumah milik Wiyoto (45) rusak tertimpa pohon tumbang. Tidak hanya satu, ada beberapa pohon yang menimpa rumah itu.

Saat kejadian Wiyoto bersama istri dan dua anaknya tengah berada di dalam rumah. Beruntung mereka bisa menyelamatkan diri. Hanya saja kerugian akibat kejadian itu diperkirakan mencapai Rp 15 juta.

Baca Juga :  Terbongkar Sudah Rahasia Menu Timur Tengah Kambing Guling dan Sejenisnya, Tinggal Sesuaikan dengan Lidah Lokal

Pohon tumbang akibat hujan deras dan angin kencang juga terjadi di Dusun Sanggrong RT 3 RW 1 Desa Sanggrong Kecamatan Jatiroto. Sebuah kandang sapi milik Slamet Widodo, roboh.

Di Linkungan Blimbing RT 1 RW 9 Kelurahan Punduhsari Kecamatan Manyaran, pohon jati tumbang menimpa rumah milik Suman. Selain itu tiang listrik dan tiang lampu solarcell juga roboh. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com