JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Ada Diskon Khusus Buka Puasa Dengan Anak Yatim di The Sunan Hotel Solo

Miniatur Masjid dari Bumbu Pawon di The Hotel Sunan Solo. Foto: Dok The Sunan Hotel
   
Miniatur Masjid dari Bumbu Pawon di The Hotel Sunan Solo. Foto: Dok The Sunan Hotel

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Semangat menyambut datangnya bulan Ramadan 1440 H telah tampak di The Sunan Hotel Solo. Saat bulan Ramadan pun The Sunan Hotel Solo menawarkan Paket Buka Puasa.

Seperti tahun sebelumnya paket Buka Puasa akan disajikan secara prasmanan setiap hari di Narendra Restaurant The Sunan Hotel Solo. Restoran yang memiliki konsep open kitchen ini akan menyuguhkan hidangan pembuka sampai penutup dengan menu yang berbeda setiap harinya. Harga yang ditawarkan untuk paket ini mulai Rp 99.099,- net / orang. Paket Buka ini berlaku selama bulan ramadhan mulai pkl 18.30 WIB – 20.00 WIB. Khusus untuk buka puasa dengan anak yatim akan diberika diskon sebesar 10% dari harga yang ditawarkan.

Baca Juga :  Pecah! Penumpang KRL Solo-Yogya Overload Selama Libur Lebaran, KCI Imbau Prioritaskan Tempat Duduk untuk Penumpang Gendong Anak

Dalam keterangan tertulis kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , General Manager The Sunan Hotel Solo Retno Wulandari mengatakan paket yang mengusung menu-menu nusantara ini ditujukan untuk tamu hotel dan masyarakat umum. Berbagai asosiasi, komunitas dan keluarga sering mengadakan acara buka puasa bersama. Dengan adanya paket ini diharapkan dapat mengakomodir para tamu yang ingin menyelenggarakan acara buka puasa bersama keluarga ataupun kolega. Pada kesempatan ini kami juga membangun kepedulian terhadap anak yatim dengan memberikan diskon khusus pada saat ramadhan.

Baca Juga :  PDIP Buka Pendaftaran Bakal Cawali-Cawawali, Diah Warih: Pilkada Solo Kian Menarik

Sajian menu yang ditawarkan untuk paket ini mulai dari hidangan pembuka seperti kolak pisang, berbagai macam bubur, kemudian ada soto ayam, soup tekwan. Dilanjut hidangan utama seperti ayam opor, ikan bakar sc kuning, sate udang, semur sapi & kentang, ikan goreng lapis daging. Tersedia aneka stall selat solo, Lontong kikil, nasi liwet solo, nasi bakar ayam pedas dan kelezatan hidangan penutup buah segar, kolak labu, es kembang tahu, es buah dan aneka buah segar. Menu yang disajikan setiap harinya akan berganti, tutur Executive Sous Chef The Sunan Hotel Solo, Boedi Prasetyo.

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com