JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Terungkap, Begini Pesan Kapolres AKBP Christian Tobing Kepada Santri Ponpes Al Barru dan DPD LDII Wonogiri

ย ย ย 

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€” Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing bersama pejabat utama Polres menyambangi Pondok Pesantren (ponpes) Al Barru Bulusulur Wonogiri serta DPD LDII Wonogiri.

Dalam silaturahmi itu Kapolres menekankan ulama dan tokoh agama bekerjasama dengan Polri dalam menjaga kerukunan antar umat beragama. Dia juga meminta santri dapat menjaga toleransi.

Baca Juga :  Qadha Puasa Ramadhan Bisa Dimulai dari Tanggal ini, Catat Supaya Tidak Lupa

“Jangan mudah pula terprovokasi kabar berita yang dapat mengoyak keutuhan NKRI,” jelas Kapolres.

Selain melakukan dialog dengan para tokoh LDII Wonogiri, Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing juga memberikan pembekalan terkait wawasan kebangsaan terhadap ratusan santri Ponpes Al Barru.
โ€œKaami meminta bantuan dari ulama dan tokoh agama dan masyarakat untuk bersama-sama dengan Polri menjaga kesatuan NKRI,โ€ sebut dia sembari memberikan sumbangan berupa sembako kepada ponpes naungan DPD LDII Wonogiri tersebut.

Baca Juga :  Terbongkar Sudah Rahasia Menu Timur Tengah Kambing Guling dan Sejenisnya, Tinggal Sesuaikan dengan Lidah Lokal

PLt Ketua DPD LDII Wonogiri Sutoyo menyatakan siap mengajak organisasinya mengawal Pancasila dan menjaga NKRI. Pihaknya juga berharap, agar LDII dan Polri ke depan dapat selalu bersinergi. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com